Berita

Jembatan Kaca Penghubung Kampung Warna Warni-Kampung Tridi Mulai Digarap

Blimbing (malangkota.go.id) – Walikota Malang H. Moch. Anton melakukan peletakan batu pertama pembangunan jembatan kaca yang menghubungkan Kampung Warna Warni Jodipan dengan Kampung Tridi (3D), Selasa (9/5).

Walikota Malang H. Moch. Anton melakukan peletakan batu pertama jembatan kaca

Pembangunan jembatan ini merupakan bantuan program Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT Inti Daya Guna Aneka Warna (PT. Indana). Jembatan ini ditargetkan bisa selesai dalam jangka waktu dekat.

Walikota Malang yang akrab disapa Abah Anton itu menyampaikan, jembatan kaca di Kampung Warna Warni ini ditargetkan bisa selesai dalam jangka waktu tiga bulan. Selain untuk mempercantik, jembatan ini akan memudahkan para wisatawan untuk menikmati keindahan lokasi wisata dari ketinggian.

“Selama ini wisatawan biasanya melihat keindahan Kampung Warna Warni dari jembatan Buk Gluduk. Ini cukup berisiko, sebab arus lalu lintas di sepanjang Buk Gluduk cukup ramai,” jelasnya, Selasa (9/5).

Abah Anton juga berharap dengan pembangunan jembatan kaca ini akan lebih menarik para wisatawan untuk berkunjung ke Kampung Warna Warni dan juga Kampung Tridi. Menurutnya, dengan meningkatnya jumlah wisatawan, maka roda perekonomian masyarakat sekitar pun akan terangkat.

“Semakin menariknya Kampung Warna Warni kami harapkan bisa menjadi inspirasi bagi warga Kota Malang untuk terus menciptakan kampung-kampung tematik,” harapnya.

Saat ini di Kota Malang sudah memiliki 66 kampung tematik. Jika semua kampung dikelola dengan baik tentu akan bisa menjadi andalan Kota Malang untuk menarik wisatawan.

Sementara itu Pimpinan PT Indana, Steven A. Sugiarto menyampaikan apresiasinya serta berterimakasih kepada pihak-pihak yang telah membantu dalam proses pembangunan jembatan kaca ini. “Semoga keberadaan jembatan kaca ini bisa semakin menambah daya tarik Kampung Warna Warni dan Kampung Tridi,” harap Steven. (cah/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content