Klojen, MC – Menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) yang sudah bergulir, Pemerintah Kota Malang terus berupaya meningkatkan roda perekonomian yang salah satunya dengan menggerakkan para pemuda untuk tampil di garda depan sebagai pelaku utama ekonomi kreatif.
Pesan itulah yang disampaikan Wali Kota Malang, H. Moch. Anton saat membuka Expo Haji dan Umrah Tahun 2016 di Mall Olympic Garden (MOG) Malang, Rabu (24/2). Pria yang biasa disapa Abah Anton itu mengaku yakin ide dan kreativitas anak muda di Kota Malang mampu bersaing dengan kota lain di Indonesia, bahkan di luar negeri sekalipun.
“Dengan adanya expo ini, bisa saja para anak muda di Kota Malang terinspirasi menjalankan biro perjalanan umrah dan haji seperti para seniornya, tentunya dengan lebih kreatif dan lebih tangguh,” imbuh Abah Anton, Rabu (24/2).
Tak hanya itu, Pemerintah Kota Malang, lanjut politisi PKB itu, saat ini tengah berupaya menyejajarkan Kota Malang dengan kota-kota lain di luar negeri. Salah satunya dengan menjadi tuan rumah Indonesia Creative Cities Conference (ICCC) pada bulan April 2016 mendatang, dimana beberapa perwakilan kota dari negara tetangga akan hadir di Bumi Arema (Malang_red).
“Keikutsertaan Kota Malang dalam event tingkat internasional juga merupakan usaha agar nama Bumi Arema ini bisa harum di luar negeri. Kita akan berupaya semaksimal mungkin untuk merealisasikan hal tersebut,” urai Abah Anton.
Dalam acara itu hadir pula Ketua TP PKK Kota Malang, Hj. Dewi Farida Suryani, Camat Blimbing Drs. Alie Mulyanto, MM, serta Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Malang. (say/yon)