Berita Disabilitas

Meriahkan HUT RI, Ketua TP PKK Ikuti Fun Cooking Bersama Siswa SLB C Lesanpuro

Malang, (malangkota.go.id) – Ketua TP PKK Kota Malang, Hj. Widayati Sutiaji, S.Sos., MM, menghadiri acara fun cooking bersama dengan para siswa dan siswi SLB C dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 RI di SLB C Lesanpuro, Kedungkandang (3/8/2022).

Ketua TP PKK Kota Malang, Hj. Widayati Sutiaji, S.Sos., MM, saat menghadiri acara fun cooking bersama dengan para siswa dan siswi SLB C

Widayati menyatakan, bahwa dirinya merasa senang bisa hadir dengan kegiatan yang dilakukan bersama para siswa. Ia datang dengan tujuan untuk menghibur para siswa-siswi, justru merasa terhibur dengan tingkah para siswa.

“Alhamdulillah, sangat senang. Kita tadi melakukan senam bersama. Niatnya kita yang menghibur anak-anak supaya ceria, tapi ternyata tadi kita yang terhibur,” ungkapnya.

Widayati juga menitipkan pesan kepada para guru dan pengasuh, untuk bisa membantu para siswa dalam menggali potensi yang ada di diri masing-masing siswa, dengan berkolaborasi bersama para orang tua murid.

“Anak-anak di sini semua lahir dengan potensi masing-masing. Akan tetapi potensi itu tidak akan datang dengan sendirinya jika tidak digali. Maka dari itu tugas di sekolah untuk menggali dan menemukan potensi anak-anak dengan ketelatenan, kesabaran dan skill yang dimiliki oleh para pendidik di sekolah tentunya kolaborasi dengan para orang tua,” ujarnya.

Selain itu, Widayati juga berharap bahwa kegiatan yang dilakukan bersama para siswa tidak hanya berhenti pada acara fun cooking ini saja, tetapi bisa terus berlanjut pada kegiatan lainnya. Hal itu bertujuan supaya nantinya, selepas dari sekolah, para siswa mampu mandiri. harus kreatif dan bisa menguasai keadaan yang ada di saat ini.

“Maka bagaimana sekolah bisa mengantarkan anak-anak untuk berdiri sendiri. Jangan dibiarkan anak-anak ketika sudah selesai pendidikannya, ketika dikembalikan ke keluarga ternyata belum mendapatkan skill yang menjadi penguat kehidupan anak-anak semua,” tambahnya lagi. (ayu/ram)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content