Berita

PD BKMM-DMI Diharapkan Turut Dukung Program Pemkot Malang

Lowokwaru (malangkota.go.id) – Musyawarah Daerah (Musyda) Pengurus Daerah Badan Koordinasi Majelis Taklim Masjid – Dewan Masjid Indonesia (PD BKMM – DMI) Kota Malang digelar di Gedung Ustman Bin Affan Ruang KH Wahab Hasbullah Universitas Islam Malang (Unisma), Minggu (11/6/2023).

Kepala bagian Kesra pemkot Malang, Drs R Achmad Mabrur (pakai baju batik) saat hadir di acara musyda PD BKMM

Gelaran ini mengusung tema besar ‘Dengan Semangat Musyda PD BKMM-DMI Kota Malang Kita Wujudkan Masjid Sebagai Benteng Ketahanan Keluarga’.

Kepala Bagian Kesra Setda Malang, Drs. R. Achmad Mabrur saat hadir di acara tersebut berharap agar program PD BKMM nantinya turut mendukung berbagai program yang telah dicanangkan oleh Pemkot Malang. Seperti mengatasi permasalahan stunting, melahirkan generasi berkarakter dan menjaga kerukunan antarumat beragama.

Dalam kondisi saat ini, terutama di tahun-tahun politik, Mabrur menuturkan, pengurus BKMM juga hendaknya turut menjaga kondusivitas. Menurutnya, berbeda pilihan itu wajar, dan jadikan suatu perbedaan itu menjadi kekuatan besar untuk menjalin silaturahmi dan bukan sebaliknya, yaitu untuk memecah belah umat.

“Masyarakat, dan umat Islam pada khususnya jangan mudah terhasut atau dipecah belah hanya karena kepentingan sesaat. Kita harus selalu waspada, mawas diri dan jangan mau dimanfaatkan pihak-pihak tertentu, hanya untuk kepentingan pribadi maupun kelompok tertentu,” pesan Mabrur.

Pernyataan senada disampaikan Ketua DMI Kota Malang, Kasuwi Syaiban usai pembukaan musyda. Dikatakannya, anggota BKMM ini adalah kaum hawa, sehingga sebagaimana diketahui bahwa seorang ibu adalah salah satu penyangga kuat agama maupun keluarga, maka BKMM harus benar-bebar berperan besar.

Ditambahkan Kasuwi, sesuai tema acara ini, saat ini dari lima kecamatan sudah ada dua masjid di tiap kecamatan yang menjadi sarana serta tonggak penguatan keluarga. Seperti Kecamatan Blimbing di Madjid Roisiyah dan Darul Istiqomah dan Kecamatan Klojen di Masjid Agung Jami’ dan Al Falah.

“Jika seorang ibu menjalankan perannya dengan baik, maka akan turut menegakkan ajaran agama dan melahirkan keluarga yang sakinah mawaddah warahmah. Mari kita bangun negeri ini bersama-sama agar bangsa ini menjadi bangsa yang bermartabat,” ajaknya. (say/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content