Berita

Jadwal Apeksi Maju, Sementara Pasar Tugu Ditiadakan

Sebagai konsekuensi dari pelaksanaan Rapat Koordinasi (Rakor) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) Komisariat Wilayah IV ke-11 yang akan digelar pada tanggal 26-27 April 2015 di Kota Malang, maka Pasar Tugu yang biasanya berada di luar Stadion Gajayana dan Car Free Day yang biasanya dilaksanakan setiap hari Minggu di Jl. Ijen Kota Malang sementara akan diliburkan.

Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota Malang, M. Nur Widianto, S.Sos
Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota Malang, M. Nur Widianto, S.Sos

Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota Malang, M. Nur Widianto, S.Sos menjelaskan bahwa hal tersebut dilakukan karena ada dua rangkaian kegiatan Apeksi yang mengambil lokasi di Stadion Gajayana dan di sepanjang Jl. Semeru.

“Untuk itu, kepada para pedagang yang setiap hari Minggu pagi berjualan di Pasar Tugu dan Car Free Day untuk bisa memakluminya. Ditunjuknya Kota Malang sebagai tuan rumah penyelenggaraan Apeksi ini merupakan suatu kehormatan,” imbuh pria yang akrab disapa Wiwid itu.

Masyarakat Kota Malang, kata dia, juga tetap  akan bisa berjalan-jalan di sekitar Stadion Gajayana dan Jl.  Semeru untuk menyaksikan pameran produk unggulan. “Dalam gelaran ini berbagai produk unggulan UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah_red) akan dipamerkan,” sambung Wiwid.

“Selain itu, pada siang harinya, warga Kota Malang dan sekitarnya juga akan dihibur dengan pertunjukan pawai budaya. Pawai akan mengambil start dari halaman depan Balai Kota Malang dan akan finish di Jl. Tangkuban Perahu Kota Malang. Semoga warga masyarakat dapat memaklumi serta menikmati semua suguhan tersebut,” pungkas pria ramah itu. (say/hms/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content