Klojen (malangkota.go.id) – Hubungan baik antara Pemerintah Kota Malang dengan pemerintah daerah lain di Indonesia semakin akrab. Hal ini terlihat saat silaturahmi virtual jajaran Pemkot Malang dengan Pemerintah Kabupaten Sumba Barat dan Pemerintah Kabupaten Samosir beserta mahasiswa kedua daerah yang ada di Kota Malang di Ruang Ngalam Command Center (NCC) Balai Kota Malang, Jumat (26/6/2020).
Sekretaris Daerah Kota Malang Drs. Wasto, SH, MH dalam sambutannya menyampaikan menyambut baik para mahasiswa dari Kabupaten Samosir dan Kabupaten Sumba Barat yang datang ke Balai Kota Malang.
Disampaikannya, di tengah pandemi Covid-19 ini, banyak mahasiswa dari luar daerah yang mengalami kesulitan. “Ada yang sampai tidak bisa makan secara teratur, uang saku yang menipis, sehingga memerlukan adanya bantuan termasuk dari daerah asal,” jelas Wasto.
Dengan difasilitasi melakukan video conference dengan pejabat di kampung halamannya, diharapkan para mahasiswa rantau di Kota Malang bisa menemukan jalan keluar. Dari situlah akhirnya dilakukan komunikasi antar kedua daerah dan ternyata responsnya sangat baik. Melalui bantuan fasilitasi ini diharapkan mahasiswa dari luar pulau yang menempuh pendidikan di Kota Malang bisa tetap menjalani studi dengan baik.
Sementara itu Sekretaris Daerah Kabupaten Samosir Drs. Jabiat Sagala sangat mengapresiasi atas adanya fasilitasi dari Pemkot Malang untuk bisa berkomunikasi dengan putra daerahnya yang sedang menempuh pendidikan di Kota Malang.
“Kami berharap adik-adik mahasiswa asal Samosir tetap semangat menempuh pendidikan di Kota Malang. Bisa tetap fokus melakukan studi agar ke depan bisa menjadi anak-anak yang sukses,” harapnya. (cah/yon)