Berita

Alun-alun Merdeka Ditargetkan Selesai Bulan Juni

Pembangunan Alun-alun Merdeka terus digencarkan agar segera selesai dalam waktu dekat ini. Proses pembangunannya, menurut Wali Kota Malang, H. Moch. Anton sudah hampir selesai, dan tinggal menunggu beberapa fasilitas yang masih dalam pengerjaan.

Wali Kota Malang H. Moch. Anton
Wali Kota Malang H. Moch. Anton

“Beberapa fasilitas yang belum selesai, diantaranya seperti lampu, tempat duduk, dan wahana-wahana permainan anak. Dari pihak pemberi dana Corporate Social Responbility (CSR) yaitu BRI terus berupaya semaksimal mungkin untuk segera menyelesaikan,” terang orang nomor satu di Pemkot Malang itu, Sabtu (23/5).

Dari sisi anggaran, kata dia, dari yang semula Rp 5,9 miliar, sudah diberikan tambahan Rp 1,5 miliar untuk pembangunan sarana air mancur yang juga bisa menari-nari dan dilengkapi permainan lampu. “Semoga segera selesai, dan kita targetkan pada bulan Juni mendatang sudah selesai,” imbuh pria yang kerap disapa Abah Anton itu.

Selain itu, lanjut politisi PKB itu, nantinya akan ada pot-pot bunga di setiap tempat duduk pengunjung untuk menambah keindahan taman alun-alun ini, dan dari pihak pemberi CSR sudah disanggupi. “Penambahan kursi duduk yang terbuat dari kayu juga sudah mendapat alokasi anggaran khusus dari mereka,” urai Abah Anton.

“Kami terus berkoordinasi dengan pihak pemberi CSR untuk segera menyelesaikan pembangunan alun-alun tersebut. Program ini sekaligus untuk menguatkan predikat Kota Malang yang juga sebagai Kota Pariwisata selain Kota Pendidikan dan Kota Industri,” pungkas Abah Anton. (say/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content