Berita

Diskominfo Prov. Lampung Gali Ilmu ke Kota Malang

Kedungkandang, MC – Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Provinsi Lampung berkunjung ke Dinas Kominfo Kota Malang kemarin, Rabu Selasa (22/3). Kota Malang dipilih sebagai tempat kunjungan kerja karena menurut pihak Kominfo Provinsi Lampung, Dinas Kominfo Kota Malang telah memiliki pengelolaan sistem informasi yang bagus.

Sekretaris Dinas Kominfo Provinsi Lampung, Antri Astuti bertukar cendera mata dengan Kepala Dinas Kominfo Kota Malang Zulkifli Amrizal, S.Sos, M.Si, Selasa (22/3)
Sekretaris Dinas Kominfo Provinsi Lampung, Antri Astuti bertukar cenderamata dengan Kepala Dinas Kominfo Kota Malang Zulkifli Amrizal, S.Sos, M.Si, Selasa (22/3)

Beberapa penghargaan pun pernah diraih. Disamping itu, Kota Malang ingin mengukuhkan dirinya menjadi smart city. “Kominfo Provinsi Lampung baru berdiri sejak dua tahun lalu, karena itu kami masih butuh banyak belajar dan penyempurnaan. Dengan berkunjung ke sini (Dinas Kominfo Kota Malang_red), kami berharap mendapatkan banyak masukan.” terang Sekretaris Dinas Kominfo Provinsi Lampung, Antri Astuti, Selasa (22/3).

Antri menambahkan, meskipun waktu berkunjung hanya terbatas dua hari saja, Dinas Kominfo Provinsi Lampung yang berjumlah sembilan orang ini ingin memaksimalkan waktu kunjungan. Beberapa hal yang ingin dipelajari diantaranya mengenai master plan, peraturan-peraturan mengenai keterbukaan informasi, dan pengelolaan Telecenter Daragati.

Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo Kota Malang Zulkifli Amrizal, S.Sos, M.Si menyambut baik kehadiran tamu dari Dinas Kominfo Provinsi Lampung. Disampaikannya, dengan adanya kunjungan ini bisa menjadi ajang silaturahmi yang baik antar dua daerah sekaligus membangun kerjasama yang lebih bagus lagi di masa depan.

“Kami senang bisa sama-sama belajar dengan Dinas Kominfo Provinsi lampung, saya menyambut baik kegiatan ini untuk bersama-sama saling belajar memajukan dua daerah,” kata Zulkifli. (cah/may)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content