Klojen, MC – Menjaga dan mendukung ketersediaan pangan sehingga masyarakat tidak perlu khawatir kekurangan sembako, di Kota Malang telah diluncurkan Rumah Pangan Kita (RPK) oleh Wali Kota Malang H. Moch. Anton di Lapangan Rampal Malang, Minggu (23/10).
Wali Kota Malang yang akrab disapa Abah Anton itu mengungkapkan bahwa RPK merupakan bentuk peran pemerintah dalam upaya turut menyejahterakan rakyat. ‘Terimakasih Bulog yang telah berkontribusi dalam RPK. Pangan adalah kebutuhan mutlak dan pokok kita,” ucapnya, Minggu (23/10).
Kepala Bulog Sub Divisi Regional (Divre) Malang, Arsyad membenarkan jika saat ini pihaknya mensuplai kebutuhan sembako khususnya beras dan minyak goreng dengan harga yang terjangkau. “Ke depan rencananya di setiap RW ada outlet-nya, sehingga semakin memudahkan masyarakat mendapat barang (sembako_red),” ungkap Arsyad.
RPK yang saat ini dilaunching memiliki tiga pilar penting yaitu ketersediaan pangan di Malang, masyarakat bisa menjangkau sembako murah, dan kontinuitas harga dan stabilitasnya bisa terjangkau. “Silahkan untuk masyarakat yang ingin menjad oulet atau agen RPK, Bulog membuka kesempatan seluas-luasnya,” kata Arsyad.
Sementara itu Kepala Dinas Pertanian Kota Malang Ir. Hadi Santoso menyambut baik dengan dibukannya RPK ini. Program RPK ini jelas sangat membantu dan menguntungkan masyarakat, sebab nilai barang yang dijual di outlet RPK lebih murah dibanding di tempat lain.
“Kami bekerjasama dengan Bulog untuk pengadaan sembako. Dengan mendapat pasokan langsung dari Bulog saya yakin harga di outlet RPK jelas lebih murah,” terang Soni, panggilan akrab Ir. Hadi Santoso. (cah/yon)
Maaf pak mau tanya bagaimana caranya untuk menjadi oulet atau agen RPK?syaratnya apa saja pak?
terimakasih
Salut untuk Abah Anton, Saya sebagai penerima Jasa Desain Interior 3D mendukung penuh ekonomi program rumah pangan untuk kemajuan bangsa. Komitmen kami untuk menciptakan desain interior yang baik demi kemajuan enterpreneur membangun toko, rumah, ataupun kantor bisnisnya