Berita

Becak, Sepeda, dan Musik Patrol Akan Ramaikan Kirab Adipura Kencana

Klojen (malangkota.go.id) –  Hari ini, Kamis (3/8), Kota Malang akan menyambut penghargaan di bidang lingkungan hidup yakni Piala Adipura Kencana 2017. Tidak hanya satu prestasi yaitu Penghargaan Adipura saja, tapi juga diiringi dengan prestasi dan penghargaan lain yakni Sekolah Adiwiyata Mandiri untuk SMPN 15, SMAN 2 dan SMAN 7 Kota Malang, Kota Layak Anak serta penghargaan Kepala Daerah Inovatif.

Walikota Malang H. Moch. Anton membawa Piala Adipura Kencana 2017

Berbagai prestasi di segala bidang telah sanggup ditorehkan oleh kota yang merupakan kota terbesar kedua di Jawa Timur ini.

Puluhan becak hias rencananya akan mengiringi kirab dengan nuansa ikonik Kota Malang seperti city branding Beautiful Malang, maskot Kota Malng Osi dan Ji, Malang Go Green, Malang Green School, Kalpataru, Kampung-kampung tematik dan kebersihan lingkungan.

Ribuan orang akan menunggu di depan Balaikota Malang, mulai dari Pasukan Kuning, Polisi Taman, Pasukan Hijau, Pasukan Wastib, Kader Lingkungan, dan warga masyarakat Kota Malang.

Kirab yang akan mengambil start pukul 13.30 dari Jl Ijen 2 ke utara-Jl. Sindoro-Jl Ijen sisi timur-Jl Semeru-Jl Kahuripan-Lingkar Tugu-dan finish masuk Balaikota Malang melalui pintu timur. Kirab ini akan diikuti oleh Walikota Malang H. Moch Anton, Ketua TP PKK Kota Malang, Hj. Dewi Farida Suryani, dan Forkopimda Kota Malang, serta seluruh kepala OPD, camat, lurah, dan berbagai pihak terkait lainnya.

“Penghargaan ini sebagai bukti pengakuan dari pemerintah pusat kepada Kota Malang yang dinilai berhasil mewujudkan tata kelola lingkungan yang baik,” kata Abah Anton, demikian sapaan Walikota Malang.

“Saya berharap dengan adanya kirab kali ini, dapat semakin memotivasi masyarakat agar terus meningkatkan kepeduliannya kepada lingkungan, agar masyarakat juga dapat berbangga hati atas piala Adipura Kencana dan prestasi lainnya,” tambahnya.

Setelah dikirab, Piala Adipura Kencana akan di bawa ke Balaikota Malang untuk diserahterimakan kepada Ketua DPRD Kota Malang, Arief Wicaksono. (say/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content