Anak Berita

Komitmen Bersama Bunda PAUD Dukung Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan

Klojen (malangkota.go.id) – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Malang berkolaborasi bersama Bunda PAUD Kota Malang mendukung gerakan transisi PAUD ke sekolah dasar yang menyenangkan. Dukungan kebijakan Merdeka Belajar episode ke-24 Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) ini ditandai dengan pernyataan komitmen bersama yang dilakukan di Aula Gedung Mini Blok Office Balai Kota Malang, Rabu (19/6/2024).

pernyataan komitmen bersama gerakan transisi PAUD ke sekolah dasar yang menyenangkan

Rangkaian kegiatan diawali dengan pengukuhan Kelompok Kerja (Pokja) Bunda PAUD Kota Malang Tahun 2024 dan dilanjutkan Pernyataan Komitmen Bersama Gerakan Transisi PAUD yang Menyenangkan yang diikuti oleh Bunda PAUD tingkat kota, Bunda PAUD Tingkat Kecamatan dan Kelurahan, Organisasi Mitra, Pengawas SD, K3S SD dan Pengawas TK serta undangan lainnnya.

Kepala Disdikbud Kota Malang Suwarjana, SE, MM menuturkan bahwa saat ini terjadi miskonsepsi praktik pembelajaran pada pendidikan anak usia dini dan SD yang masih sangat kuat. Calistung (baca, tulis, dan hitung) saat ini menjadi salah satu tolok ukur bukti keberhasilan belajar bagi anak PAUD dan bahkan diterapkan sebagai syarat masuk SD.

“Transisi PAUD ke pendidikan dasar perlu berjalan dengan mulus, harus selaras dan berkesinambungan, kemampuan literasi dan numerasi dibangun bertahap dan dengan cara yang menyenangkan. Siap sekolah adalah proses, bukan hasil” ungkapnya.

Senada, Bunda PAUD Kota Malang Dra. Hj. Hanik Andriani Wahyu Hidayat dalam sambutannya menyampaikan bahwa gerakan transisi PAUD ke SD yang menyenangkan memberi makna agar anak usia dini yang tidak berkesempatan mengikuti PAUD dapat memiliki hak yang sama untuk dibina dan mendapatkan kemampuan dasar secara menyeluruh. Dengan demikian anak memiliki keterampilan, kemampuan dan kematangan yang holistik.

“Mari bersama kita sukseskan gerakan transisi PAUD ke SD yang menyenangkan. Semoga gerakan ini dapat terus berlanjut dan menciptakan suasana belajar yang positif dan membekas sebagai kenangan indah bagi anak-anak kita,” pesannya. (rik/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content