Malang, (malangkota.go.id) – Indahnya senja di kawasan tepi pantai Padang berpadu apik dengan ragam kekayaan budaya nusantara yang dibawa setiap kota peserta Rakernas Apeksi XV pada acara Pawai Budaya, Selasa (9/8/2022).
Pada momen tersebut, delegasi Pemerintah Kota (Pemkot) Malang dengan bangga menampilkan Tari Topeng Malangan sebagai persembahan budaya khas bumi Arema.
Ketua TP PKK Kota Malang, Hj. Widayati Sutiaji, S.Sos., MM memberikan cendera mata kepada Wali Kota Padang beserta Ketua TP PKK Kota Malang sebagai bentuk apresiasi atas segala kerja keras Kota Padang sebagai tuan rumah Rakernas Apeksi XV.
“Terima kasih atas sambutan dan semua fasilitas Kota Padang kepada kami. Semoga kerja sama yang baik senantiasa terjalin,” ujar Widayati.
Tak hanya Tari Topeng, delegasi Kota Malang juga menarik perhatian ribuan warga yang berjejer menonton lewat atribut dan yel-yel Arema, serta kostum-kostum festival nan unik yang turut dipamerkan. Tak ayal, puluhan warga memanfaatkan momen tersebut untuk berfoto bersama.
Pawai Budaya Nusantara sekaligus menjadi event pamungkas dari seluruh rangkaian Rakernas Apeksi XV Padang yang telah berlangsung sejak 7 Agustus 2022 lalu. Tahun depan, rakernas akan digelar di Kota Makassar. (ndu/ram)