Klojen, MC – SMPK YPK Kota Malang tiga kali menjamu mahasiswa Messiah College Pensylvania (MCP) Amerika Serikat. Di tiga kali ini, sebanyak 13 mahasiswa dari negeri Paman Sam itu kembali berbagi ilmu dengan siswa di Jl. Kelud Kota Malang, Senin (15/1).


MAHASISWA: Suasana belajar di SMPK YPK Kota Malang dengan mahasiswa Messiah College Pensylvania Amerika Serikat dalam rangka praktik mengajar di sekolah, Senin (15/1).

Tak berbeda jauh dengan tahun sebelumnya, mahasiswa itu berdialog dengan bahasa Inggris dengan para siswa yang ada di SMPK YPK. Tak hanya siswa yang belajar dari para mahasiswa ini, namun para mahasiswa asing ini pun belajar budaya dari siswa seperti dakon, terompah panjang, egrang anak-anak dan belajar membatik.

Kepala SMPK YPK Grace Imelda mengatakan, siswa dari Messiah College Pensylvania Amerika Serikat ini datang ke sekolahnya untuk praktik mengajar bahasa Inggris, di mana selain pelajaran di kelas para mahasiswa dari negeri Paman Sam ini juga mendapat kesempatan mengajar di luar kelas.

“Mereka praktik mengajar bahasa Inggris sebagai foreign languae sekaligus belajar bersama budaya ke dua negara,” jelas Grace Imelda.

Mahasiswa ini mengajar di kelas VII sampai dengan kelas IX. Kesempatan ini sangat baik sekali bagi siswa SMPK YPK untuk belajar bahasa Inggris langsung kepada warga negara asing. Ini menjadi kesempatan yang sangat baik untuk siswa berani belajar bahasa asing.

“Demikian juga sebaliknya untuk siswa asing yang datang ke SMPK YPK, siswa bisa mengajarkan bagaimana seni dan budaya Jawa,” tambahnya. (cah/ram)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content