Berita

Radio Vintage Buatan Warga Sukun Laris Manis

Malang, (malangkota.go.id) – Berawal dari hobi bongkar pasar radio lama, Cone Jarot saat ini justru sukses mengembangkan usaha pembuatan radio vintage kekinian. Meski harga yang ditawarkan tidaklah murah, radio karya warga Perumahan Sukun Pondok Indah Blok Nomor 9 Kota Malang sudah terjual ke berbagai daerah di Indonesia, Selasa (16/3/2021).

Cone Jarot bersama radio yang dibuat

Ia hobi membuat radio vintage sejak empat tahun lalu dan telah berulangkali bongkar pasang radio lama. Berawal dari hobi itu, dia banyak mengalami kesulitan membetulkan radio karena onderdil radio sudah banyak yang rusak.

“Belajar dari kesulitan itu akhirnya terbersit ide mengapa tidak membuat radio baru di model dengan gaya vintage. Sehingga menimbulkan kesan lama,” jelas Cone.

Agar bisa bersaing dan digemari pasar, Cone sengaja melengkapi radio buatannya menjadi bergaya vintage tetapi kekinian. Radio itu juga dilengkapi sound system yang bisa dibuat karaoke, biasa, stereo, digital USB, kartu SD, hingga Mp3. “Setelah saya buat beberapa radio vintage banyak yang minat untuk membeli. Akhirnya sekitar dua tahun lalu kami mulai memproduksi,” ujar Cone.

Awalnya banyak menggunakan kayu bekas, Cone menceritakan saat ini sudah menggunakan kayu yang berkualitas.
Ternyata semakin banyak menarik minat masyarakat untuk membeli radio vintage made in Perumahan Sukun Pondok Indah. “Kurang lebih sudah ada sekitar seratusan produk radio yang kami buat dan sudah dibeli. Rata-rata pembeli radio buatan kami adalah kalangan menengah ke atas,” tegas Cone.

Cone menambahkan untuk saat ini harga radio kayu yang dibuatnya dibanderol Rp2,5 juta per unit. Meski harganya cukup mahal ternyata pesanan radio vintage hingga saat ini masih terus berdatangan. “Masih ada saja yang pesan radio pada kami. Padahal promosi selama ini masih berlum kami lakukan. Orang tahu produk kami biasanya masih dari cerita mulut ke mulut,” beber Cone. (cah/ram)

You may also like

Skip to content