Blimbing, (malangkota.go.id) – Wakil Wali Kota Malang, Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko menghadiri acara grebek 1 Suro atau tahun baru Hijriah ke-1444 di RW 1 Kelurahan Blimbing, Kota Malang, Jumat (29/7/2022).

Wakil Wali Kota Malang, Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko menghadiri acara grebek 1 Suro di RW 1 Kelurahan Blimbing

Pada grebek ini diarak oleh masyarakat berbagai hasil bumi, jajanan anak-anak keliling kampung. Acara ini mengobati kerinduan masyarakat terhadap kebersamaan setelah sekian lama tidak bisa berkumpul karena pandemi Covid-19.

Bung Edi, sapaan Sofyan Edi Jarwoko mengungkapkan sangat senang bisa hadir langsung di RW 1 Kelurahan Blimbing, Kota Malang. Dia mendoakan semoga hajatan tasyakuran warga RW 1 Kelurahan Blimbing ini bisa terwujud sesuai apa yang diinginkan.

“Semoga bentuk rasa syukur ini membawa kebahagiaan, kemanfaatan, dan keberkahan di tahun 1444 Hijriah,” ucap Bung Edi.

Bung Edi juga mendoakan semoga yang bekerja kerjanya lancar, masyarakat yang belum mendapat jodoh didoakan mendapatkan jodoh. Yang memiliki usaha diharapkan usahanya bisa berjalan dengan lancar dan gampang berkembang.

“Sebelum datang ke sini saya dihubungi oleh pak RW kalau waktunya kosong bisa hadir di sini. Alhamdulillah saya bisa hadir di sini bersama dengan masyarakat,” katanya.

Warga RW 1 Kelurahan Blimbing, Rudi Mulyanto mengungkapkan, kegiatan ini adalah peringatan menyambut hadirnya 1 Suro atau 1 Muharam. Kegiatan dilakukan untuk memuliakan hadirnya tahun baru Hijriah ke-1444.

“Peringatan seperti ini sudah dua kali dilakukan di RW 1. Alhamdulillah tahun ini bisa menyelenggarakan lagi,” terang Rudi.

Hal ini adalah bentuk rasa syukur warga atas nikmat dan karunia Allah selama ini. Semoga dengan kegiatan ini RW 1 Kelurahan Blimbing dan bangsa Indonesia senantiasa selalu diberi kemudahan dan keberkahan dan dijauhkan dari bala bencana. (cah/ram)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content