Klojen (malangkota.go.id) – Kejuaraan Lomba Renang bertajuk Malang Swim Series II berlangsung di Kolam Renang Gajayana Malang sejak tanggal Jum’at, 24 Februari 2023 hingga Sabtu (26/02/2023).
Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Diporapar) Kota Malang, Baihaqi, S.Pd, SE, M.Si menyampaikan kejuaraan renang Malang Swim Series ini adalah yang kedua. Ini merupakan agenda tahunan yang digelar oleh Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kota Malang.
“Kegiatan yang luar biasa ini yaitu Malang Swim Series yang kedua. Kami menyampaikan selamat datang kepada seluruh peserta Malang Swim Series II di Stadion Gajayana Kota Malang. Untuk itu mudah-mudahan kegiatan ini mendapat lindungan dari Tuhan Yang Maha Esa dan kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar,” harap Baihaqi saat membuka Malang Swim Series II, Jumat (24/2/2023) lalu.
Malang Swim Series II diikuti oleh 565 peserta yunior hingga senior. Tidak hanya dari Kota Malang, namun peserta Malang Swim Series II datang dari Malang Raya termasuk Kota Batu dan Kabupaten Malang.
“Kita bersaudara, Kota Malang, Kota Batu dan Kabupaten Malang yang kita sebut dengan Malang Raya luar biasa. Mari kita bawa bersama-sama kejayaan olahraga Malang Raya ini untuk Jawa Timur, Indonesia dan dunia,” serunya.
Melalui ajang Malang Swim Series II diharapkan mampu menjaring dan melahirkan bibit baru dari cabang olahraga renang, sehingga bisa mendorong prestasi para atlet agar mampu bersaing di kancah regional hingga internasional.
“Mudah-mudahan nanti akan muncul bibit-bibit atlet renang di Malang Raya yang mampu bersaing di kancah regional Jawa Timur, Indonesia dan dunia,” pungkasnya. (yul/yon)