Berita

Sambang Warga, Wali Kota Malang Kunjungi Studio Zeus Animation

Blimbing (malangkota.go.id) – Dalam rangkaian program Sambang Warga Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji dan jajarannya mengunjungi studio animasi Zeus di Jalan Krisno No 1 Kelurahan Polehan Kecamatan Blimbing, Jumat (23/6/2023). Pria berkacamata itu sangat mengapresiasi keberadaan studio animasi Zeus maupun studio animasi lainnya karena akan melahirkan kaum muda yang kreatif dan inovatif.

Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji mengunjungi studio animasi Zeus di Jalan Krisno No 1 Kelurahan Polehan

Wali Kota Sutiaji juga menyempatkan diri untuk meninjau ruangan tempat anak-anak muda menghasilkan karya-karya kreatifnya dan berkomunikasi langsung dengan mereka terkait produk yang dihasilkan dan berbagai hal hingga jangkauan pemasaran. Menurutnya, sejauh ini Zeus Animation sudah sangat maksimal dan jangkauannya sampai luar negeri, dan hal ini patut diapresiasi.

Terkait keberadaan studio animasi ini, orang nomor satu di Pemkot Malang itu meminta jajarannya, seperti Dinas Kominfo dan Diskopindag Kota Malang agar terus memberikan fasilitasi dan pendampingan. Salah satunya adalah koneksivitas dengan kaum kreatif lain yang ada di gedung Malang Creative Center (MCC).

“Di sini peralatannya sudah banyak dan tempatnya nyaman serta banyak menerima siswa dan mahasiswa magang. Kalau tidak memenuhi tempatnya atau sebagian dari peserta bisa ditempatkan di MCC. “Kami juga meminta agar warga setempat turut memberi rasa aman dan nyaman, serta pengelola studio ini menjalin komunikasi yang baik dengan warga. Sehingga ada simbiosis mutualisme atau hubungan yang saling menguntungkan,” imbuh Sutiaji.

Dengan adanya koneksivitas dengan Dinas Kominfo dan Diskopindag ke MCC ini, terang dia, maka juga akan semakin memperluas jangkauan pemasaran serta lebih meningkatkan kompetensi kaum muda. “Animasi ini menjadi bagian dari 17 subsektor ekonomi kreatif yang juga menjadi fokus Kota Malang yang telah ditasbihkan kota kreatif dengan bidang perfilman dan game,” ungkap Sutiaji.

Pernyataan senada disampaikan Kepala Dinas Kominfo Kota Malang, Muhammad Nur Widianto. Dikatakannya, selama ini pihaknya telah merangkul berbagai studio animasi dan berjalan dengan baik. “Di kami ada program sinau bareng, dan program ini dapat dimanfaatkan oleh para pemilik studio animasi untuk memperluas jangkauan dan produktivitas studio,” tukasnya.

Sementara itu, Direktur Zeus Animation, Muchammad Muwaffaq mengaku sangat senang karena ada perhatian khusus dari Wali Kota Malang sehingga ke depan pihaknya akan terus berkarya lebih baik lagi. “Kami sangat senang karena tadi pak wali berbicara langsung kepada saya untuk kemajuan studio ini. Ini akan menjadi motivasi khusus bagi kami,” bebernya. (say/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content