Berita Kemudahan Berusaha

Pj. Wali Kota Malang Dorong Pekerja Tingkatkan Keterampilan dan Kompetensi

Klojen (malangkota.go.id) – Pemerintah Kota Malang melalui Dinas Tenaga Kerja, Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (Disnaker-PMPTSP) mengundang perwakilan serikat pekerja juga pengusaha dalam Peringatan Hari Buruh Internasional 2024 di Hotel Montana Kota Malang, Rabu (1/5/2024).

Penjabat (Pj.) Wali Kota Malang Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM membuka kegiatan Peringatan Hari Buruh Internasional 2024 di Hotel Montana Kota Malang

Penjabat (Pj.) Wali Kota Malang Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM yang hadir sekaligus membuka kegiatan menyampaikan bahwa sesuai tema yang diangkat yakni ‘Kerja Bersama Wujudkan Pekerja/Buruh yang Kompeten (Mayday is’ Terampil Day’)’, peringatan Hari Buruh harus menjadi motivasi untuk dapat meningkatkan kompetensi dan keterampilan para pekerja agar mampu bersaing dalam persaingan yang makin kompetitif. Wahyu juga mendorong para pekerja untuk dapat.meningkatkan kedisiplinan, etos kerja dan profesionalisme.

“Tingkatkan terus kompetensi dan keterampilan melalui pelatihan dan pendidikan. Bergabunglah dengan serikat buruh yang legal dan bertanggung jawab sehingga dapat memperjuangkan hak dengan cara terhormat dan bermartabat. Diharapkan pengetahuan dan pemahaman terkait buruh harus seperti apa bisa ditingkatkan. Jadi (Hari Buruh) harus dimaknai dengan positif,” ujarnya.

Wahyu menyampaikan bahwa pihaknya juga mendorong para buruh dan pengusaha untuk dapat melaksanakan kewajibannya dengan benar. “Buruh dan pengusaha harus bisa.menjadi mitra untuk bisa menjalankan tugasnya demi memajukan perusahaan. Sehingga keduanya harus ada kerja sama. Perusahaan kalau tidak ada buruh juga akan susah. Jadi harus memposisikan yang benar, dan harus memberikan kesejahteraan dan penghidupan yang layak sesuai ketentuan,” terangnya.

Lebih lanjut, Wahyu menuturkan l tantangan di era saat ini makin tinggi, seperti perubahan teknologi, dinamika ekonomi global, dan perubahan pola kerja. Namun demikian, Pj. Wali Kota Malang meyakini dengan adanya kolaborasi dan sinergi yang apik dari semua pihak, akan dapat menciptakan pekerja di Kota Malang yang mampu bersaing di era global dan meningkatkan daya saing.

“Dalam menghadapi tantangan tersebut, kita tidak boleh melupakan esensi perjuangan buruh. Kami pun menyadari pentingnya memperjuangkan hak dan kesejahteraan pekerja. Kami juga berkomitmen untuk memastikan bahwa setiap pekerja punya kesempatan untuk meningkatkan keterampilan agar lebih kompeten di bidangnya,” jelasnya lagi.

Senada, Kepala Disnaker PMPTSP Kota Malang, Arif Tri Sastyawan menyampaikan pentingnya sinergitas antara pengusaha, serikat buruh, juga pemerintah. Peringatan Hari Buruh ini menurutnya juga sebagai momen tepat mewujudkan kebersamaan dan menciptakan hubungan kerja yang harmonis, dinamis, dan berkeadilan. “Harus ada kolaborasi yang baik, harmonis antara pengusaha, serikat pekerja, serikat buruh, dan pemerintahan tentunya,” ucap Arif.

Berkaitan dengan peningkatan kompetensi para pekerja, Arif mengungkapkan bahwa pihaknya juga menyediakan fasilitasi berupa pelatihan keterampilan bersertifikasi bagi para pekerja. Selain itu Disnaker PMPTSP juga kerap mengadakan berbagai prndampingan bagi para pencari kerja. (ari/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content