Lansia

Sekolah Lansia Kota Malang Wujudkan Lansia SMART

Klojen (malangkota.go.id) – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Malang Erik Setyo Santoso, ST, MT menutup Sekolah Lansia Kota Malang 2024 yang digelar di Hotel Gajahmada Kota Malang, Rabu (21/8/2024). Penuh kehangatan dan kegembiraan, kegiatan ini dimeriahkan dengan berbagai kreativitas dari para lansia.

Sekda Kota Malang Erik Setyo Santoso saat memberikan sambutan

Dalam sambutannya, Sekda Kota Malang mewakili Pj. Wali Kota Malang mengapresiasi kegiatan ini sebagai upaya mewujudkan lansia yang sehat, mandiri, aktif, produktif dan bermartabat atau yang disingkat SMART. “Sekolah Lansia merupakan ajang silaturahmi yang sangat banyak membawa kemanfaatan,” terangnya.

Erik mengungkapkan Kota Malang memiliki kepedulian yang tinggi terhadap lansia, mulai keterlibatan dalam pembangunan melalui Musrenbang Tematik Lansia, serta berbagai organisasi/perkumpulan yang ada di Kota Malang seperti Karang werda, paguyuban pensiunan, dan lainnya yang selalu dijadikan mitra.

“Kolaborasi ini menunjukkan kerja sama yang baik dari semua elemen di Kota Malang untuk menciptakan Kota Malang ramah lansia. Satu hal yang harus kita apresiasi dan petik dari lansia adalah pengalaman yang telah dilewatinya, karena pengalaman adalah guru yang sangat amat berharga,” tutur Erik.

Lebih lanjut disebutkannya bahwa angka harapan hidup di Kota Malang melampaui rata-rata angka harapan hidup di Jawa Timur dan nasional. “Dari data BPS, angka harapan hidup lansia di Kota Malang mencapai 75,48%, sedangkan Jawa Timur tercatat sebesar 74,87% dan angka nasional yang berada pada 73,93%,” bebernya.

Meningkatnya angka harapan hidup di Kota Malang mengindikasikan keberhasilan dalam berbagai program kegiatan dan pembangunan, yang tak lepas dari dukungan ekosistem yang terbentuk, serta interaksi sosialnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsos P3AP2KB) Kota Malang Donny Sandito W. mengatakan animo peserta Sekolah Lansia sangat luar biasa.

“Melihat antusiasme yang tinggi, Sekolah Lansia di Kota Malang akan akan dilaksanakan lebih intens. Saat ini Sekolah Lansia dibuka mulai Mei-Agustus 2024 setiap hari Minggu dengan usia peserta minimal 60 tahun,” terangnya. (cah/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content