Blimbing (maangkota.go.id) – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Malang berkolaborasi dengan Jawa Pos Radar Malang sukses menggelar penganugerahan Lomba Literasi Sekolah (L2S) jenjang SD dan SMP se-Kota Malang di Malang Creative Center (MCC) Kota Malang, Rabu (20/11/2024). Secara keseluruhan, ada sepuluh pelajar dari sepuluh sekolah yang mendapatkan penghargaan.
Kepala Disdikbud Kota Malang Suwarjana mengungkapkan L2S ini dilaksanakan untuk menguatkan literasi anak didik dalam Kurikulum Merdeka. “L2S ini terbagi menjadi dua kategori, yakni literasi sekolah dan literasi peserta didik. Lomba literasi ini adalah lomba yang baru, makanya kami harus melakukan beberapa tahapan,” kata Suwarjana.
Tahapan pertama sebelum diadakan lomba ini adalah dengan menggelar workshop literasi, dimana akhirnya 15 nominator dari 15 SD dan 15 SMP dilakukan visitasi. Total ada 500 hasil karya peserta didik jenjang SD dan SMP yang diseleksi. “Kemudian 15 nominator yang masuk diumumkan, dan terakhir dilakukan wawancara, baik di tingkat SD ataupun SMP,” terang Suwarjana.
Suwarjana pun menilai bahwa tingkat literasi siswa dan sekolah di Kota Malang saat ini sudah bagus. “Akan tetapi tetap harus ditingkatkan supaya lebih sempurna,” tutur Suwarjana.
Sementara itu Staf Ahli Bidang Hukum, Pemerintahan dan Politik Setda Kota Malang, Tabrani mewakili Pj. Wali Kota Malang menyambut baik L2S yang menurutnya dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Kota Malang. Selain itu juga dapat menjadi penyemangat bagi lembaga pendidikan untuk semakin kreatif dan terus berinovasi menjawab tantangan zaman.
“Kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya bagi Disdikbud Kota Malang yang sudah membangun kerja sama dengan Jawa Pos Radar Malang untuk menyelenggarakan kegiatan yang telah sukses terlaksana dengan baik ini,” terang Tabrani.
Tabrani menyebut bahwa kegiatan seperti ini sangat penting untuk memotivasi dan mendorong generasi muda untuk lebih semangat, kreatif, berprestasi, dan mampu mengeluarkan potensi-potensi yang dimiliki agar ke depannya menjadi generasi yang mampu menjawab tantangan zaman dan membawa perubahan yang lebih baik. (cah/yn)