Sebagai ajang silaturahmi sekaligus pemberian santunan kepada anak yatim dan kaum duafa, Wali Kota Malang H. Moch. Anton tidak pernah lelah untuk berkeliling Kota Malang. Kali ini pemberian santunan dilakukan di Kelurahan Lowokwaru Kota Malang, Jumat (3/7).
Datang sekitar pukul 09.00 WIB, orang nomor satu di jajaran Pemerintah Kota Malang itu disambut dengan kesenian hadrah. Pada kesempatan ini ia banyak bercerita tentang berbagai program Pemkot Malang untuk menyejahterakan warganya.
Pria yang akrab disapa Abah Anton itu mengungkapkan selama ini sudah biasa blusukan ke berbagai pelosok daerah di Kota Malang untuk bisa melihat secara riil bagaimana keluh kesah warganya. Karena selama bulan Ramadan program blusukan sementara dihentikan, program tersebut akhirnya diganti dengan program pemberian santunan.
“Kalau sebelumnya (pemberian santunan_red) di kelurahan yang ada di Kecamatan Klojen sudah selesai, kali ini giliran di Lowokwaru,” jelas Abah Anton, Jumat (3/7).
Adanya program ini diharapkan bisa meningkatkan tali silaturahmi segenap masyarakat Kota Malang dengan jajaran pemerintah. Dengan silaturahmi yang terjalin dengan baik, Abah Anton optimis bisa membawa Kota Malang semakin bermartabat. (cah/yon)