Sukun, MC – Dalam rangka ulang tahun Arema ke-28 yang diperingati setiap tanggal 11 Agustus, berbagai acara digelar oleh jajaran manajemen tim berlogo kepala singa ini. Salah satunya adalah pertandingan persahabatan antara Arema melawan Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang.
Pertandingan yang direncanakan dihelat hari ini, Selasa (11/8) pukul 19.00 WIB itu dipastikan akan menyedot puluhan ribu warga Malang Raya khususnya Aremania dan Aremanita. Sebagaimana kita ketahui, kedua tim sama-sama tim besar dan mempunyai penggemar yang sangat fanatik.
Pertandingan sepak bola ini sekaligus dalam rangka keprihatinan dunia sepak bola Indonesia. Ke depan, diharapkan ada perubahan yang baik bagi dunia persepakbolaan Indonesia. Adanya karut-marut dunia sepak bola ini semoga segera berakhir dan kompetisi bisa digelar kembali.
Pelatih Persib Bandung, Djajang Nurjaman saat konferensi pers mengucapkan selamat ulang tahun kepada Arema. “Ini penghargaan yang tinggi karena kami dipercaya untuk meladeni Arema meski kita sebenarnya belum siap,” ujarnya, Senin (10/8).
“Setelah kita mengikuti kompetisi AFC Cup, pemain libur selama 3 bulan dan hanya latihan-latihan kecil secara pribadi. Kami baru menyiapkan tim lagi setelah ada undangan dari Arema dalam satu minggu. Namun, kami tidak ingin mengecewakan semua pihak. Soal hasil kita lihat nanti saja. Kalah menang sudah biasa, yg pasti kita akan berikan perlawanan yang setimpal,” imbuh Djajang.
Semoga pertandingan nanti, kata dia, menjadi tontonan yang menarik serta menjadi pioneer (pelopor_red) pertandingan-pertandingan berikutnya. “Ini satu-satunya hiburan masyarakat yang merakyat, dan diharapkan bisa membuka mata dunia, sehingga membawa dampak positif bagi dunia sepak bola Indonesia,” jelas Djajang.
Hal senada juga disampaikan oleh asisten pelatih Arema, Made Pasek Wijaya. Dia juga mengaku siap meladeni permainan Persib Bandung. “Semoga perayaan ulang tahun Arema kali ini menarik dan dapat dinikmati semua masyarakat,” harapnya. (say/yon)