Artikel

SMAN 7 Malang dan ACFC Juarai Ajang Malang Futsal Competition 2016

Sukun, MC – Tampil menggebu dan pantang menyerah sejak awal pertandingan dimulai, tim futsal SMAN 7 Malang akhirnya meraih hasil memuaskan di ajang Malang Futsal Competition 2016. Bertanding melawan SMAK Kolese Santo Yusup (Kosayu) di partai final, tim yang bermarkas di Jl. Cengger Ayam Kota Malang itu memetik kemenangan 2-0 (0-0) di laga yang digelar di Champions Futsal, Jl. Puncak Mandala, Minggu (30/10).

Pertandingan final U-17 Malang Futsal Competition 2016
Pertandingan final U-17 Malang Futsal Competition 2016

Sempat kesulitan mengembangkan permainan di babak pertama, tim futsal SMAN 7 baru berhasil menemukan bentuk permainan terbaik pada babak kedua. Melalui kerjasama yang apik, tim SMAN 7 berhasil mencetak gol melalui Ardiningga pada menit ke-25 dan Donannda di menit ke-28.

Pelatih SMAN 7 Malang, Diki Nurhuda mengungkapkan kegembiraannya atas prestasi yang diraih di ajang Malang Futsal Competition 2016. Menurutnya, keberhasilan timnya meraih juara di ajang futsal yang merupakan peringatan Hari Ulang Tahun KONI ke-78 ini tidak lepas dari kebersamaan yang terjalin.

“Untuk bisa meraih juara, perjuangan anak-anak tidak mudah. Beberapa pemain andalan kami tidak hadir. Bersyukur dengan stok pemain yang ada tim SMAN 7 bisa meraih juara,” kata Diki, Minggu (30/10).

Diki menjelaskan, sebelum bisa mencetak gol pembuka di babak kedua, pada babak pertama timnya kesulitan mengembangkan permainan. Pressing ketat dari SMAK Kosayu sempat membuat permainan anak anak SMAN 7 tidak berkembang.

“Beruntung di babak kedua ketika kami mengubah strategi permainan hasilnya bisa bagus. Saya sangat mengapresiasi keseriusan anak-anak menjalankan strategi yang sudah disiapkan,” ucap Diki.

Sementara itu pada perebutan peringkat ketiga ajang Malang Futsal Competition 2016 U-17 yang mempertemukan SMKN 11 Malang dengan SMK Nasional, akhirnya SMKN 11 Malang keluar sebagai juara ketiga setelah menang adu penalti.

Di kategori umum U-23 Malang Futsal Competition 2016, ACFC berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan Metro Fusion dengan skor 5-2 di partai final. (cah/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content