Berita

Perencanaan Bisnis Sangat Penting Dalam Berwirausaha

Klojen (malangkota.go.id) – Perencanaan sebuah bisnis yang baik di tengah ketatnya persaingan pasar sangat dibutuhkan dalam pengembangan usaha. Dalam upaya meningkatkan kapasitas kemampuan wirausaha mikro di Kota Malang, Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kota Malang menggelar kegiatan Peningkatan Kapasitas Kemampuan Wirausaha Mikro melalui Bimtek Pembuatan Bisnis Plan Bagi usaha Mikro di Hotel Trio Indah 2 Kota Malang, Selasa (13/11).

Kepala Dinas Koperasi dan UM Kota Malang Dra. Tri Widyani P., M.Si saat membuka kegiatan Peningkatan Kapasitas Kemampuan Wirausaha Mikro melalui Bimtek Pembuatan Bisnis Plan Bagi usaha Mikro

Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kota Malang Dra. Tri Widyani P., M.Si hadir membuka kegiatan. Narasumber yang diundang adalah pakar pengembangan usaha dari Surabaya yakni Pwee Lang, SE, SH, M.Kom.

Tri Widyani mengungkapkan Pemerintah Kota Malang sangat konsen untuk mengembangkan ekonomi kerakyatan. “Kegiatan ini kami harapkan bisa semakin meningkatkan daya saing usaha kecil menghadapi ketatnya persaingan pasar global. Kami ingin terus membantu usaha kecil agar bisa naik kelas,” harap Yani, demikian panggilan akrab Tri Widyani, Selasa (13/11).

Yani menambahkan, beberapa hal yang kini terus didorong oleh pemerintah diantaranya adalah bagaimana terus melakukan pendampingan. Baik itu proses produksi, pemasaran hingga menata administrasi agar usaha bisa berjalan dengan lancar.

“Ketika dinas (Dinas Koperasi dan Usaha Mikro_red) sudah memfasilitasi dengan memberikan pelatihan, harapannya pelaku usaha bisa memanfaatkan kegiatan ini sebaik mungkin untuk menyerap ilmu sekaligus menambah jaringan,” harapnya lagi.

Pelaku usaha kecil dan menengah harus memiliki strategi besar agar usaha yang mereka jalankan bisa berkembang dengan baik. Jika hal itu tercapai, menurut Yani maka cita-cita bersama untuk mengerakkan ekonomi kemasyarakatan bisa tercapai.

“Pak wali kota memiliki visi dan misi kuat terkait bagaimana mendongkrak perekonomian masyarakat. Hal ini harus kita tangkap bersama sebagai semangat untuk meraih kesuksesan,” tegasnya.

Sementara itu narasumber kegiatan Pwee Lang mengatakan adanya bisnis plan yang baik dalam menjalankan usaha sangat penting agar bisa membantu usaha kecil berdaya saing. Dari pengalaman selama ini, disampaikannya banyak usaha kecil yang tidak bisa berkembang dengan baik karena tidak memiliki perencanaan dalam mengembangkan usaha.

“Kalau kita berbisnis, keuntungan yang didapat tidak pernah pasti. Namun pengorbanan untuk mencapainya sudah pasti,” jelas Pwee.

Dari kenyataan itu, seorang pengusaha harus bisa mengembangkan usaha dengan meminimalisir kerugian. Dengan jalan ini tentu dibutuhkan perencanaan yang baik agar usaha yang digeluti bisa menguntungkan. (cah/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content