Berita

Bung Edi Ajak Warga Malang Sedekah Oksigen

Blimbing, (malangkota.go.id) – Wakil Wali Kota Malang, Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko mengajak masyarakat mencintai lingkungan sebagai untuk menciptakan sedekah oksigen. Hal itu dilakukan dengan menanam pohon pule dan pelepasan ikan untuk dibubidayakan dalam keramba di RW 9 Kelurahan Polowijen, Blimbing, Minggu (11/4/2021).

Wakil Wali Kota Malang, Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko saat cara menanam pohon pule dan pelepasan ikan untuk dibubidayakan dalam keramba di RW 9 Kelurahan Polowijen

Bung Edi, sapaan Sofyan Edi Jarwoko mengungkapkan Pemerintah Kota Malang sangat berkomitmen untuk melakukan penghijauan dan pemberdayaan masyarakat. Melalui menanam pohon pule masyarakat dijadikan untuk giat menanam untuk menabung oksigen.

Wakil Wali Kota Malang, Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko pada acara menanam pohon pule dan pelepasan ikan untuk dibubidayakan dalam keramba di RW 9 Kelurahan Polowijen

“Pelepasan ikan untuk dibudidayakan di keramba adalah bagian usaha untuk mengajak masyarakat mencintai sungai. Mumpung saat ini masih musim hujan, kegiatan menanam terus dilakukan agar tanaman yang ditanam bisa tumbuh dengan baik,” jelas Bung Edi.

Warga RW 9 Kelurahan Polowijem, Nurhadi mengaku senang dengan kepedulian Pemerintah Kota Malang dalam melakukan gerakan menanam pohon. Hal ini juga menjadi cita-cita warga RW 9 untuk menghijaukan lingkungan. “Pada kegiatan ini kami juga melakukan penebaran benih ikan di keramba. Ini merupakan giat masyarakat bersama,” ujar Nurhadi.

Selain melakukan budidaya ikan, juga melatih warga agar bisa merawat ikan dan menjaga kebersihan sungai. Dengan adanya masyarakat melakukan budidaya ikan tentu kondisi sungai akan terjaga. “Kalau ada yang budidaya ikan tentu sungai akan dibersihkan warga secara teratur. Ini untuk menjaga kelancaran arus air dan mendapatkan ikan yang sehat,” ucapnya. (cah/ram)

 

You may also like

Skip to content