Berita

Wali Kota Malang Sutiaji Dikukuhkan Jadi Ketua PDDI

Klojen, (malangkota.go.id) – Di bawah kepemimpinan Wali Kota Malang, Drs. H. Sutiaji diharapkan Perhimpunan Donor Darah Indonesia (PDDI) Kota Malang bisa semakin banyak berkiprah. Karena Sutiaji resmi dilantik sebagai Ketua PDDI Kota Malang periode 2021-2026.

Wali Kota Malang, Drs. H. Sutiaji dikukuhkan menjadi Ketua PDDI Kota Malang periode 2021-2026

Harapan itu disampaikan Ketua Umum PDDI Pusat, Komjen. Pol. (Purn) Drs. H. Adang Daradjatun saat melantik PDDI Malang periode 2021-2026 di halaman depan Balai Kota Malang, Sabtu (12/6/2021).

Adang Daradjatun mengaku sangat senang bisa hadir langsung dalam pelantikan kepengurusan PDDI Kota Malang 2021-2026. Karena kota ini sangat antusias untuk untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
“Saya berharap di bawah kepemimpinan Pak Sutiaji, PDDI Kota Malang bisa semakin banyak berkiprah. Terus meningkatkan aksi sosial untuk bersama-sama membantu masyarakat,” jelas Adang.

Adang menambahkan dengan kapasitas yang dimiliki Sutiaji akan sangat membantu kegiatan donor darah untuk kemanusiaan. Terlebih di masa pandemi saat ini permintaan darah pasti akan mengalami peningkatan pesat.

Wali Kota Malang, Sutiaji yang terpilih sebagai Ketua PDDI Kota Malang mengatakan bahwa komitmen dan semangat pengurus PDDI Kota Malang sangat luar biasa. PDDI Kota Malang akan terus melakukan kolaborasi dengan PMI Kota Malang untuk terus mengedukasi masyarakat bahwa donor darah sangat mulia dan menyehatkan. “Donor darah merupakan amal yang sangat tidak ternilai harganya,” ujar Sutiaji.

Sutiaji akan terus mendorong PMI Kota Malang untuk bisa memberikan layanan terbaik kepada masyarakat. Termasuk dalam hal ini membuat aplikasi ketersediaan darah sehingga masyarakat bisa mendapatkan informasi kapan bisa melakukan donor darah.

Sebagai komitmen kuat untuk terus melakukan aksi donor darah, pada kesempatan pelantikan ini juga dilakukan kegiatan donor darah. Di mana berbagai lapisan masyarakat melakukan donor darah di halaman depan Balai Kota Malang. (cah/ram)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content