Berita Sosial dan Kesra

Potret Lebih dari 500 Ribu Foto Khofifah, Trisnadi Jadikan Buku

Malang, (malangkota.go.id) – Asosiasi profesi Pewarta Foto Indonesia (PFI) Malang menyelenggarakan bedah buku foto berjudul ‘Ibu’ Khofifah Indar Parawansa di Bakorwil III Malang, Senin (14/2/2022).

Suasana diskusi dan bedah buku ‘Ibu’ Khofifah

Buku foto ini merupakan karya fotografer Trisnadi Marjan berkolaborasi dengan jurnalis Fatimatuz Zahroh sebagai penulis caption/narasi singkatnya. Buku ini berisi kumpulan foto kegiatan Khofifah selama menjadi Menteri Sosial dan Gubernur Jawa Timur.

“Di era digital semua orang bisa memiliki kamera, namun tidak semua orang bisa memotret. Yang terpenting adalah the man behind the gun. Dalam kesempatan ini Mas Tris berbagi bagaimana cara menghasilkan foto-foto yang bermakna dan menyentuh ini,” tutur ketua PFI Malang Darmono.

Lebih lanjut, Darmono mengatakan bahwa lewat buku ini peserta bedah buku akan dapat melihat bagaimana sepak terjang Khofifah sebagai seorang ibu yang juga pejabat publik.

Sementara itu, Trisnadi, sang fotografer dan penyusun buku ini menyampaikan bahwa karya-karya fotografi jurnalistik ini dihasilkan selama bekerja secara profesional sebagai fotografer mendampingi gubernur perempuan pertama di Indonesia ini. Selama hampir 15 tahun bersama Khofifah, lebih dari 500 ribu foto yang telah dia abadikan.

“Sangat sayang jika hanya disimpan dalam hard disk saja. Akhirnya saya susun buku ini dengan proses kurasi selama kira-kira setahun. Dibantu seorang kawan kurator juga. Sebelum buku ini terbit, ibu Khofifah tidak tahu kalau saya susun buku foto dirinya,” ungkapnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh media, para pegiat fotografi, mahasiswa, juga perwakilan dari bagian kehumasan instansi pemerintahan, TNI/Polri, dan swasta di Malang Raya. Talkshow dan diskusi berjalan baik dan menarik. Para peserta pun aktif memberi komentar, pertanyaan, dan bahkan kritik. (ari/ram)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content