Berita

Terima Kunjungan TP PKK Kab. Kotim, Ketua TP PKK Kota Malang Paparkan Program Unggulan

Klojen (malangkota.go.id) – Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Malang Widayati Sutiaji, S.Sos., MM menerima kunjungan TP PKK Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah, Selasa (28/6/2022). Kunjungan ini dipimpin oleh Ketua TP PKK Kabupaten Kotim Hj. Khairiah Halikinnor di Ruang Srikandi Kartini Imperial Ballroom.

Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Malang Widayati Sutiaji, S.Sos., MM menerima kunjungan TP PKK Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)

Kunjungan diawali dengan kunjungan ke Rumah Solusi yang merupakan salah satu bentuk usaha TP PKK Kota Malang untuk membantu mempromosikan produk UMKM Kota Malang. Saat kunjungan ini terlihat TP PKK Kabupaten Kotim sangat antusias dengan berbagai produk UMKM Kota Malang.

Ketua TP PKK Kota Malang Widayati Sutiaji dalam sambutannya atas nama TP PKK Kota Malang menyampaikan selamat datang dan menyampaikan terima kasih. Karena Kota Malang dipilih dan dipercaya menjadi studi komparatif. “Mudah-mudahan apa yang ada di Kota Malang dapat diadopsi bersama-sama. Demikian juga kami akan mengadopsi kegiatan yang sudah dilaksanakan di Kabupaten Kotawaringin Timur,” tuturnya.

Widayati juga berharap melalui kegiatan ini bisa menjadi penguatan bersama terutama TP PKK Kota Malang serta Kabupaten Kotawaringin Timur. “Semoga kita bisa menjadi partner pemerintah masing-masing dengan 10 Program Pokok PKK-nya dan tentunya PKK harus kreatif,” imbuhnya.

Menurutnya, kader PKK harus kreatif dalam berbagai hal, seperti halnya kreatif untuk menambah nilai jual sebuah produk. Karena mewah itu tidak harus mahal. Kota Malang ini, dikatakan Widayati, dikenal dengan berbagai julukan, antara lain kota pendidikan, karena ada 64 perguruan tinggi negeri dan swasta yang sudah dikenal dan banyak juga mahasiswa dari luar daerah yang menempuh pendidikan di Kota Malang.

“Selain itu Kota Malang dikenal sebagai kota kuliner, kota pariwisata, kota heritage, dan lain sebagainya,” tambahnya lagi.

Diungkapkannya bahwa salah satu peran TP PKK adalah membantu meningkatkan penguatan pemulihan ekonomi melalui kegiatan-kegiatan TP PKK, seperti halnya program unggulan yakni urban farming.

Selain itu, TP PKK Kota Malang juga sudah bekerjasama dengan Bapenda Kota Malang dengan membentuk Pokmas Sadar Pajak untuk membantu pemungutan pajak (SPT PBB) dan tentunya ini sangat membantu target pencapaian pajak. “Ada juga program Gerbubutel (Gerakan Budidaya Bunga Telang). Ini menjadi unggulan, karena bunga telang itu mudah, murah, dan khasiatnya sangat luar biasa. Itu peluang yang kita tangkap,” jelas Widayati.

Terakhir, disampaikan Widayati, yakni aplikasi Sam Gepun Basa (Smart City Malang Gerakan Menghimpun Data Berbasis Dasawisma). Aplikasi yang menurutnya dapat mendukung pembangunan dan implementasi smart city dengan menguatkan peran dasawisma dalam menghimpun data real dari masyarakat.

Sementara itu, Ketua TP PKK Kabupaten Kotim Hj. Khairiah Halikinnor, mengungkapkan pihaknya membawa rombongan sebanyak kurang lebih 90 orang yang bertujuan untuk mengadopsi kegiatan-kegiatan yang ada di TP PKK Kota Malang. “Yang pertama, kami ingin silaturahmi, dan yang kedua kami ingin belajar dari Kota Malang. Seperti contohnya kerajinan yang sebenarnya dimanapun hampir sama, tetapi cara pengelolaannya itulah yang membedakan,” ungkapnya.

Hj. Khairiah juga menyampaikan rasa terima kasih karena Kota Malang telah berkenan menerima pihaknya untuk datang belajar dan berbagi ilmu. “Mudah-mudahan kegiatan kita ini sangat bermanfaat. Saya berharap dengan kegiatan pembelajaran ini dapat menambah kualitas kader TP PKK Kabupaten Kotim supaya mereka nanti bisa mengaplikasikan apa yang dikembangkan di daerah masing-masing setelah berkunjung ke Kota Malang,” pungkasnya.

Di akhir kunjungan, Ketua TP PKK Kota Malang dan Ketua TP PKK Kabupaten Kotawaringin Timur bertukar cendera mata yang merupakan produk UMKM yang kemudian dilanjutkan dengan kunjungan ke Kelurahan Arjowinangun, terkait budidaya bunga telang dan urban farming serta ke Bank Sampah Malang (BSM). (yon/ram)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content