Artikel

UB Masuk Daftar Universitas Terbaik Asia Versi THE 2020

Klojen (malangkota.go.id) – Lembaga pemeringkatan dunia Times Higher Education (THE) kembali merilis pemeringkatan perguruan tinggi terbaik di dunia. Kali ini versi THE Asia University Rankings 2020 memilih 500 perguruan tinggi terbaik di Asia.

Ketua Pemeringkatan UB Prof. Dr. Setyawan Purnama Sakti

Universitas Brawijaya (UB) Malang mendapatkan rangkaing 401+ Asia. UB termasuk enam perguruan tinggi Indonesia terbaik yang masuk dalam rangking tersebut. Prestasi ini merupakan sesuatu yang membanggakan setelah bulan April 2020 lalu UB mencatatkan prestasi sebagai perguruan tinggi peringkat 201-300 dunia Versi THE Impact Rankings 2020.

Perguruan tinggi peserta dinilai berdasarkan lima pilar yaitu teaching (pengajaran), research (penelitian), citation (sitasi), industrial income (pendapatan industri), international outlook (citra international). UB merupakan satu-satunya perguruan tinggi Badan Layanan Umum (BLU) di Indonesia yang masuk diantara 500 perguruan tinggi terbaik di Asia.

Hasil ini melengkapi capaian UB pada lembaga pemeringkatan internasional. Pada pemeringkatan QS, UB masuk QS World University Rankings, QS Asia Rankings, dan QS World University Rankings By Subject. Sedangkan pada pemeringkatan THE, UB menjadi salah satu perguruan tinggi terbaik yang berada pada THE World University Rankings, THE Asia University Rankings, THE World University Rankings By Subject, dan THE Impact Rankings.

Prof. Dr. Setyawan Purnama Sakti selaku Ketua Pemeringkatan UB, Rabu (03/06/2020) mengatakan bahwa prestasi ini sangat membanggakan di masa pandemi Covid-19. UB terus berupaya meningkatkan komitmen untuk menaikkan kualitas supaya reputasi UB terus meningkat.

“UB memiliki komitmen meningkatkan mutu pendidikan, penelitian, kerjasama dengan berbagai pihak termasuk alumni. Mudah-mudahan dengan program UB yang telah direncanakan dan dilaksanakan, reputasi UB semakin meningkat,” kata Setyawan. (UB/say/yon)

You may also like

Skip to content