Klojen (malangkota.go.id) – Untuk menambah nilai estetika taman kota yang ada di Jalan Semeru Kota Malang, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang berinovasi dengan menambahkan akuarium berukuran besar beberapa waktu lalu. Tampilan di Taman Tugu Adipura Kencana ini pun kelihatan semakin menarik.
DLH sengaja berimprovisasi untuk menambah keindahan kota. Jika taman hanya ada tanaman dan mungkin lampu, kesannya biasa serta sudah umum. Akuarium yang diisi beragam jenis ikan ini tentu akan menjadi perhatian warga dan para pengguna jalan.
Demikian yang disampaikan Kepala DLH Kota Malang, Noer Rahman Widjaya, Selasa (30/01/2024). Penambahan akuarium ini dikatakannya juga sudah tercantum dalam kontrak perjanjian revitalisasi taman. Namun, pada saat itu sempat tidak sesuai dengan ekspektasi karena ukuran akuarium sebelumnya berbentuk vertikal.
Rahman mengungkapkan sebelumnya pihaknya sudah berkoordinasi dengan Badan Pengawas Keuangan (BPK), penyedia, konsultan, dan Pengamanan Pembangunan Strategis (PPS) dari Kejaksaan. “Setelah habis masa pemeliharaan selama enam bulan, yaitu hingga awal Mei 2024 nantinya akan ada Final Hand Over (FHO),” imbuhnya.
Agar akuarium ini tetap terlihat menarik, bersih, dan memanjakan mata, nantinya akan dilakukan perawatan secara intensif. “Secara aset, akuarium ini diserahkan kepada DLH dan tercatat sebagai penambahan aset di buku neraca,” pungkasnya. (say/yon)