Anak Berita Perempuan

Arjosari Woman Festival II & Launching My Village My Home, Bukti Nyata Semangat Kolaborasi dan Kepedulian

Blimbing (malangkota.go.id) – Wali Kota Malang Wahyu Hidayat didampingi Ketua TP PKK Kota Malang Hanik Andriani Wahyu Hidayat meluncurkan program My Village My Home sekaligus membuka Arjosari Woman Festival II di Gedung Graha Jalan Teluk Etna, Senin (21/4/2025). Menurutnya, kegiatan ini menjadi momentum luar biasa yang tidak hanya sarat makna, namun juga menjadi bukti nyata semangat kolaborasi dan kepedulian sosial di tengah masyarakat.

Dokumentasi: Bagian Prokompim Setda Kota Malang

“Atas nama Pemerintah Kota Malang, saya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran Kelurahan Arjosari dan juga Dinas Kesehatan atas prakarsa dan inisiatif luar biasa ini. Kegiatan ini bukan sekadar untuk memeriahkan HUT ke-111 Kota Malang maupun memperingati Hari Kartini, namun juga mencerminkan komitmen kuat dari para perempuan hebat di Kelurahan Arjosari untuk terus berkiprah, menginspirasi, dan berkontribusi nyata dalam pembangunan. Perempuan hari ini tidak hanya menjadi tiang keluarga, tetapi juga tonggak perubahan di tengah masyarakat,” bebernya.

Wali Kota Malang menyebutkan, simbol bahwa Kota Malang benar-benar mendorong prinsip inklusivitas dan kesetaraan gender dalam pembangunan sangat terlihat, contohnya adalah wilayah Arjosari yang dipimpin sosok perempuan. “Saya percaya, di bawah kepemimpinannya ini, langkah-langkah pemberdayaan akan semakin kokoh, program-program sosial akan semakin menyentuh lapisan bawah, dan ruang partisipasi perempuan akan semakin terbuka lebar,” jelasnya.

Arjosari Woman Festival II dijelaskan orang nomor satu di jajaran Pemkot Malang tersebut menyuguhkan banyak edukasi positif. Mengambil tema ‘Cintai Tubuhmu, Cintai Dirimu’, hal ini memberikan semangat kampanye self love, serta sosialisasi pentingnya deteksi dini penyakit wanita. Sedangkan peluncuran program My Village My Home yang diinisiasi Dinas Kesehatan Kota Malang ini merupakan program inovatif pelayanan kesehatan berbasis data keluarga terkait dengan imunisasi. “Ini juga adalah bentuk kepedulian dan pendekatan komprehensif terhadap kesehatan ibu dan anak, sekaligus upaya preventif yang sangat strategis untuk membangun generasi yang lebih sehat dan berkualitas sejak dini,” tutur Wali Kota Malang.

Akan tetapi, ditegaskan Wali Kota Malang bahwa keberhasilan program My Village My Home sangat ditentukan oleh keterlibatan aktif seluruh elemen masyarakat, mulai dari orang tua, tokoh masyarakat, tokoh agama, hingga para kader, baik kader PKK, kader posyandu, maupun tenaga kesehatan. Partisipasi kolektif ini akan membentuk sistem pemantauan imunisasi dan kesehatan ibu dan anak yang kuat, sekaligus mengidentifikasi ketersediaan vaksin secara berkelanjutan.

“Oleh karenanya, mari kita kawal bersama demi masa depan yang lebih baik. Dan mari kita semua menjadikan kegiatan semacam ini sebagai titik tolak pembudayaan hidup sehat di lingkungan keluarga dan komunitas. Ayo terus bangun literasi kesehatan, tingkatkan kesadaran akan pentingnya peran ibu dalam tumbuh kembang anak, serta tanamkan nilai-nilai gotong royong dalam membentuk lingkungan yang ramah, inklusif, dan sehat untuk semua kelompok usia,” ajaknya.

Kegiatan yang terselenggara ini pun disebutkannya sangat sejalan dengan semangat program Ngalam Tahes yang menjadi komitmen Pemerintah Kota Malang dalam memberikan pelayanan kesehatan yang adil, inklusif, dan berkualitas kepada seluruh lapisan masyarakat. “Langkah-langkah seperti ini adalah wujud nyata implementasi Dasa Bakti yang kami jalankan untuk memastikan tidak ada yang tertinggal dalam proses pembangunan, termasuk dari sisi kesehatan, demi tercapainya visi Kota Malang yakni Menuju Malang Mbois dan Berkelas,” urainya.

Wali Kota Malang pun berpesan bahwa sinergisitas yang terjalin antara pemerintah, masyarakat, dan mitra pembangunan dapat terus tumbuh dan menguat agar dapat menghasilkan perubahan nyata dan memberikan manfaat besar bagi seluruh warga, khususnya perempuan dan anak-anak yang menjadi pilar masa depan bangsa. (cah/yn)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content