Kedungkandang, MC – Seperti halnya peribahasa sambil menyelam minum air, itulah yang dilakukan Wakil Wali Kota Malang Drs. Sutiaji dalam halalbihalal dan pisah kenal pejabat Kecamatan Kedungkandang, Jumat (15/7).
Dalam kegiatan yang digelar di Kantor Kecamatan Kedungkandang ini, selain bersilaturahmi, Wawali juga berpesan kepada segenap jajarannya untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Wawali juga meminta kepada masyarakat untuk mau mengawasi kinerja para aparatur pemerintahan Kota Malang. Termasuk melaporkan jika ada pegawai yang tidak melaksanakan tugasnya dengan baik dan tidak sesuai jam kerja.
“Jika ada laporan jam 08.00 pelayanan kepada masyarakat masih belum dibuka, cepat laporkan. Kami akan segera melakukan tindakan,” tegas Sutiaji, Jumat (15/7).
Dengan adanya ajang silaturahmi sekaligus ajang komunikasi seperti ini, Sutiaji berharap kinerja aparatur pemerintahan Kota Malang bisa semakin baik sesuai dengan visi Kota Malang yaitu menjadikan Kota Malang sebagai Kota Bermartabat. (cah/yon)