Berita

Disperin Kota Malang Gelar Pelatihan Kerja Sektor Industri Logam

Klojen (malangkota.go.id) – Dinas Perindustrian Kota Malang menggelar kegiatan Pembinaan dan Pelatihan Keterampilan Kerja Bagi Tenaga Kerja dan Masyarakat di Sektor Industri Logam, Mesin, dan Alat Transportasi (Elektroforming) di Hotel Pelangi Kota Malang, Senin (26/8/2019).

Kegiatan Pembinaan dan Pelatihan Keterampilan Kerja Bagi Tenaga Kerja dan Masyarakat di Sektor Industri Logam, Mesin, dan Alat Transportasi (Elektroforming) di Hotel Pelangi Kota Malang, Senin (26/8/2019).

Intruktur pelatihan Windi Zambudi mengungkapkan kegiatan pelatihan ini sangat penting untuk mengembangkan kemampuan para perajin yang ada di Kota Malang. Dikatakannya, dengan diberikan sedikit sentuhan, sesuatu yang awalnya biasa saja dan tampak tidak berharga dapat terlihat bagus dan memiliki nilai.

“Kami berharap para peserta kegiatan bisa mengikuti pelatihan sebaik mungkin. Harapannya ke depan seusai pelatihan ini para peserta bisa membuat berbagai kerajinan yang menarik,” harap Windi, Senin (26/8).

Windi mengungkapkan bahwa banyak bahan limbah yang bisa dimanfaatkan menjadi berbagai karya yang menarik. Seperti halnya daun, kayu, bambu, dan tidak hanya sebatas logam. Ditambahkannya, dengan mengetahui komposisi dan cara pengolahan yang pas akan bisa melahirkan karya yang hebat.

“Thailand sudah lebih dulu berkarya dengan menggunakan metode elektroforming, saya ingin Kota Malang juga bisa melakukan,” ujar Windi.

Windi mengatakan, seiring Kota Malang yang sudah semakin berkembang menjadi kota tujuan wisata, peluang untuk mengembangkan kerajinan berbasis elektroforming berprospek cerah. Pasalnya dengan banyaknya wisatawan yang datang, ini akan menjadi pasar yang bagus untuk menjual berbagai produk.

Proses pelatihan yang digelar selama lima hari ini, menurut pria yang juga menjadi dosen Teknik Kimia Polinema ini memang tidak akan langsung membuat para peserta mahir. Karena itu pembinaan dan pelatihan secara berkesinambungan sangat dibutuhkan agar ke depan semakin banyak lahir pengrajin pengrajin hebat dari Kota Malang. (cah/yon)

 

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content