Berita

PT HM Sampoerna Serahkan Bantuan Suplemen Probiotik

Klojen (malangkota.go.id) – Pemerintah Kota Malang menerima bantuan berupa 1.000 suplemen herbal probiotik dari PT HM Sampoerna untuk disalurkan di Balai Kota Malang, Kamis (12/11/2020). Sebelum disalurkan kepada warga masyarakat, bantuan ini secara simbolis bantuan dari PT HM Sampoerna ini diserahkan kepada Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji.

Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji secara simbolis menerima bantuan

Disampaikannya, sebelum bantuan ini diberikan, selama masa pendemi Covid-19 ini PT HM Sampoerna sudah beberapa kali memberikan bantuan. Mulai dari bantuan disinfektan, APD, masker, bantuan mesin PCR dan kali ini bantuan probiotik. “Kami terima bantuan ini untuk kemudian kami distribusikan kepada pihak-pihak yang sangat membutuhkan,” jelas Sutiaji, Kamis (12/11/2020).

Manajer Regional Engangement and Sustainability PT HM Sampoerna Tbk, Kukuh Kristianto menyampaikan bantuan kali ini sebanyak 1.000 botol probiotik. Ini masih merupakan bantuan tahap pertama dari total 2.000 botol yang akan diberikan PT HM Sampoerna. “Bantuan 1.000 botol ini dari pengalaman karyawan PT HM Sampoerna yang imunitas tubuhnya bertambah seusai diberikan probiotik,” kata Kukuh.

Dengan imun yang bertambah, otomatis bisa meningkatkan kekebalan tubuh. Ini efektif berhasil, terbukti dari 4.000 karyawan PT HM Sampoerna di Malang semuanya bebas dari Covid-19. “Untuk bantuan probiotik tahap kedua akan kami berikan bulan Desember nanti,” kata Kukuh. (cah/yon)

You may also like

Skip to content