Malang, (malangkota.go.id) – Wakil Wali Kota Malang, Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko berkolaborasi dengan Generasi Muda Forum Komunikasi Putra-putri Purnawirawan dan Putra-putri TNI/Polri (GM FKPPI) melakukan gerakan tanam bibit pohon pule di Lapangan Sumber Alur Bandulan Gang 8, Sukun, Sabtu (6/2/2021) pagi.
Penanaman pohon yang memiliki nama latin Alsthonia scholaris ini adalah giat lanjutan yang dilakukan di lokasi ini. Sebulan lalu penanaman pohon pule juga dilakukan namun di sisi yang berbeda.
“Melalui gerakan tanam pohon yang dilakukan secara bertahap di Kota Malang. Saya berharap agar masyarakat dapat semakin mencintai lingkungan. Saat ini ada sekitar 6.000 bibit pohon pule yang disiapkan di kantor Sekretariat GM-FKPPI,” ujar Bung Edi sapaan Sofyan Edi Jarwoko.
Jumlah tersebut, sambungnya, akan terus bertambah mengingat saat ini DLH juga turut membudidayakannya. Ia sangat terbuka dan senang jika ada masyarakat, yang ingin menanam pohon pule bisa meminta bibitnya.
Sementara itu, , Wakil Ketua GM FKPPI Lolok Bambang Irianto mengatakan tanaman pohon pule dipilih karena pohon ini menyimpan banyak manfaat bagi masyarakat. Berawal dari bibit milik pribadi Wakil Wali Kota Malang, lalu dengan semua organisasi masyarakat dan komponen masyarakat bergerak bersama untuk penghijauan di Kota Malang.
“Kami juga telah melakukan koordinasi dengan Danrem 083/Baladika Jaya, lahan ini akan dipakai untuk sarana olahraga masyarakat dan yayasan panti asuhan. Sehingga kita semua komponen menggagas wilayah ini,” imbuh laki-laki yang sehari-hari bekerja di Dinas Perhubungan Kota Malang ini.
Program penanaman pohon pule ini dimulai sejak Oktober tahun lalu. Saat ini sudah lebih dari 2.653 bibit pohon pule yang ditanam tersebar di Kota Malang. Lapangan Sumber Alur Bandulan ini merupakan fasilitas umum, di mana juga terdapat punden. Bisanya lapangan ini digunakan masyarakat untuk berolahraga, seperti senam, bersepeda, bermain sepak bola, dan kegiatan kemasyarakatan lainnya. Bahkan sebelum acara penanaman pohon, Bung Edi juga ikut senam dengan para warga. “Hari ini ada tanam 200 pohon pule dan 300 pohon buah-buahan lainnya. Jadi total ada 500 pohon yang ditanam di wilayah ini,” ujar Ketua RW 06 Kelurahan Bandulan.
Sebagai informasi, selain bermanfaat sebagai penghijauan, pohon pule juga bermanfaat sebagai tanaman herbal. Di antara manfaat tersebut sebagai obat antidiabetes, antibakteri, antikanker, antiradang, serta memiliki efek analgesik (pereda nyeri). Pemanfaatan pohon pule sebagai obat didapatkan dari senyawa kelompok alkaloid yang terkandung di dalamnya.
Turut hadir Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Malang Dra. Rinawati, MM, Kasrem 083/BDJ Malang Letkol inf Akhmad Juni Toa, Dandim 0833/Kota Malang Letkol Arm Ferdian Primadhona, S.E., M.Tr (Han), Camat Sukun I. K. Widi E. Wirawan, S.Sos, MM, dan beberapa perwakilan lembaga lainnya. Yang menarik, pada kesempatan ini, juga hadir Ki Jathi Kusumo, seorang sesepuh dan budayawan Kota Malang. (ari/ram)