Blimbing (malangkota.go.id) – Dikemas dalam acara Gathering Wajib Pajak Daerah, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Malang memberikan apresiasi kepada 80 wajib pajak di Gedung Malang Creative Center (MCC) Kota Malang, Rabu malam (29/11/2023).
Diberikannya cinderamata khusus dan eksklusif bertuliskan Wajib Pajak Terbaik 2023 ini karena para wajib pajak memenuhi sejumlah kriteria, seperti kejujuran dalam melaporkan omzet, membayar pajak tepat waktu dan omzetnya cukup besar.
Demikian yang disampaikan Kepala Bapenda Kota Malang Handi Priyanto usai acara. Beberapa wajib pajak yang mendapat apresiasi ini yaitu pelaku usaha restoran nasional, restoran lokal, hotel, guest house, notaris PPAT, tempat hiburan, parkir dan penerangan jalan.
Langkah ini juga sebagai upaya meningkatkan kepatuhan wajib pajak, merealisasikan target pajak dan pendapatan asli daerah. “Hingga saat ini dari target pendapatan pajak sebesar Rp834 miliar terealisasi Rp542 miliar atau sebesar 65 persen,” urainya.
Sampai akhir tahun ini dikatakannya bahwa Bapenda optimis minimal terealisasi hingga 90 persen. “Meski tidak mudah, namun kami akan berusaha semaksimal mungkin dengan berbagai cara yang elegan,” jelas Handi.
Guna merealisasikan besaran target tersebut, Bapenda pun akan menggelar Gebyar Sadar Pajak pada akhir Desember 2023. Berbagai hadiah menarik, seperti sepeda motor, mobil dan lemari es sudah disiapkan bagi wajib pajak yang membayar pajak tepat waktu dan tidak ada tunggakan. (say/yon)