Berita Hukum, Politik, dan Pemerintahan

Hadiri Temu Kangen Alumni ITN, Pj. Wali Kota Malang Ajak Kuatkan Sinergisitas

Klojen (malangkota.go.id) – Penjabat (Pj.) Wali Kota Malang Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM menghadiri acara Temu Kangen Planologi Angkatan Tahun ‘85 Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang di Taman Indie Resto, Sabtu (16/12/2023).

Penjabat (Pj.) Wali Kota Malang Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM menghadiri acara Temu Kangen Planologi Angkatan Tahun ‘85 Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang

Dalam kesempatan tersebut, Pj. Wali Kota Malang yang merupakan alumni dari jurusan Teknik Planologi atau juga dikenal dengan Perencanaan Wilayah dan Kota tersebut memberikan apresiasinya. “Saya berada di sini, salah satunya karena jurusan Teknik Planologi. Saya mendukung sepenuhnya kegiatan reuni ini. Selain kita bernostalgia, kita juga melihat alumni-alumni tahun ‘85 ini ada yang sudah menjadi pejabat, pengusaha, dosen dan lain-lainnya. Tentu sinergitas antar alumni ini akan baik,” ucap Wahyu.

Pj. Wali Kota Malang berharap sinergitas ini dapat mendukung program, baik dari jurusan dan universitas seperti membantu alumni-alumni angkatan lainnya. Di samping hal tersebut tentu dengan penguatan sinergitas ini Wahyu optimis juga akan berdampak positif terhadap pengembangan sumber daya manusia (SDM) yang unggul sehingga turut berkontribusi membangun Kota Malang.

Seperti diketahui bersama, Kota Malang merupakan Kota Pendidikan yang terdapat hingga 57 perguruan tinggi dengan jumlah mahasiswa lebih dari 800.000 orang. Dengan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Malang tertinggi kedua se-Jatim Tahun 2022 yakni 82,71, sehingga bonus demografi melalui SDM yang berkualitas di Kota Malang ini harus terus didorong untuk dapat memberikan sumbangsih terharap pembangunan.

Adapun salah satu alumni yang turut hadir dalam Temu Kangen Planologi Angkatan Tahun ‘85 tersebut adalah Sekretaris Daerah Kota Samarinda, Ir. Hero Mardanus Satyawan, MT. (yul/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content