Klojen (malangkota.go.id) – Sebagai bentuk kepedulian kepada mahasiswa rantau yang terdampak pandemi COVID-19 saat menempuh pendidikan di Kota Malang, Pemerintah Kota Malang melakukan langkah nyata dengan menyalurkan bantuan sebesar Rp954.800.000 untuk 17 perguruan tinggi di Ruang Sidang Balai Kota Malang, Jumat (17/7/2020).
Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji mengungkapkan peran perguruan tinggi selama ini untuk memajukan Kota Malang sangat luar biasa. Kehadiran para mahasiswa di Malang juga banyak sekali membawa dampak positif bagi bergeraknya roda perekonomian.
“Penyerahan bantuan ini adalah wujud nyata bahwa kita satu ibu pertiwi. Kita menjadi satu bagian yang tidak bisa dipisahkan dari seluruh komunitas bangsa,” jelas Sutiaji.
Melalui bantuan ini diharapkan bisa meringankan beban para mahasiswa asal luar pulau. Sehingga tetap bisa menempuh studinya di Malang dengan baik dan bisa menjadi sumbangsih nyata dari Kota Malang untuk mencerdaskan semua generasi bangsa.
Bantuan diberikan kepada mahasiswa asal luar pulau yang menempuh studi di 17 perguruan tinggi di Kota Malang. Sebelum bantuan diberikan, Pemkot Malang sudah melakukan komunikasi dengan daerah masing-masing mahasiswa. Sehingga bantuan yang diberikan tidak mengalami tumpang tindih.
Pada kesempatan ini, hadir para rektor dan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) di Balai Kota Malang, di antaranya Institut Teknologi Nasional (ITN), Universitas Merdeka (Unmer), STIE Malang Kucecwara, Universitas Gajayana (Uniga), Institut ASIA, STIKI, Universitas Muhmmadiyah Malang (UMM), Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama), STT Atlas Nusantara, STIKES Panti Waluya, Institut Pertanian Malang, Universitas Islam Malang (Unisma), STIKES Kendedes, Universitas Widyagama, Stimata, STT Stima, dan Universitas Wisnu Wardhana (Unidha).
Rektor Unidha, Prof. Dr. Suko Wisyono, SH., MH mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Malang atas kepedulian terhadap para mahasiswa asal luar pulau terdampak COVID-19 di Kota Malang. Hal ini akan membantu para mahasiswa asal luar pulau yang terdampak COVID-19 agar bisa tetap konsentrasi belajar di Kota Malang.
“Banyak mahasiswa kami asal luar pulau yang kami ajukan mendapatkan bantuan. Alhamdulillah, hari ini bantuan direalisasikan,” pungkasnya. (cah/ram/yon)