Malang, (malangkota.go.id) – Wakil Wali Kota Malang Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko meninjau proses vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat umum di Puskesmas Polowijen, Senin (21/6/2021). Ia memastikan secara langsung bahwa vaksinasi yang dilakukan kepada 150-an peserta di puskesmas berjalan baik dan lancar serta aman.
Wakil Wali Kota Malang, Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko saat memantau pelaksanaan vaksinasi di Puskesmas Polowijen
Bung Edi, sapaan Sofyan Edi Jarwoko mengungkapkan bahwa, vaksinasi Covid-19 adalah usaha nyata agar seluruh masyarakat Kota Malang bisa menguatkan imun dan mencegah penularan Covid-19. Upaya ini terus dilakukan secara berkesinambungan untuk memutus penularan Covid-19.
“Banyak berita simpang siur berita hoaks terkait vaksin. Saya tegaskan lagi vaksin Covid-19 yang dilakukan pemerintah dipastikan aman. Karena itu kami memantau langsung termasuk hari ini ke Puskesmas Polowijen,” tegas Bung Edi.
Pemerintah Kota Malang terus melakukan berbagai upaya vaksinasi agar bisa berjalan dengan baik. Termasuk dengan melakukan vaksinasi di puskesmas, mal, kelurahan, pasar, dan kampus.
“Tren kasus Covid-19 saat ini agak naik, tetapi masih terkendali. Saya sampaikan ke camat, lurah, dan segenap aparat untuk melakukan pendisiplinan,” tuturnya.
Bung Edi menambahkan, menjaga kedisiplinan taat pada protokol kesehatan sangat penting untuk mencegah penularan Covid-19. Oleh karena itu, Pemerintah Kota Malang terus mengimbanginya dengan berbagai upaya termasuk melaksanakan pemberian vaksin.
“Alhamdulillah, setelah melihat langsung ke Puskesmas Polowijen pelaksanaan vaksin bisa berjalan dengan baik. Kami berharap upaya ini terus dilakukan dengan baik,” ujar Bung Edi.
Peserta vaksinasi Covid-19, Suko Watono mengaku lega sudah menjalani vaksinasi di Puskesmas Polowijen. Meski sempat takut untuk disuntik, akhirnya dia memberanikan diri ikut vaksinasi agar lebih tenang saat beraktivitas.
“Setelah disuntik ternyata tidak sakit. Ini ikhtiar saya untuk bisa sehat di tengah pandemi Covid-19 yang saat ini masih juga belum berakhir,” pungkasnya. (cah/ram)