Berita

Ultah, DWP Gelar Lomba Tumpeng

Pada ulang tahunnya yang ke-14, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Malang, Rabu (18/12) menggelar lomba membuat dan menghias tumpeng. Lomba ini diikuti 97 peserta yang berasal dari kaum hawa mulai dari tingkat kelurahan hingga SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) di Lingkungan Pemkot Malang. Adapun yang dinilai pada lomba tumpeng ini meliputi, rasa cipta, penampilan, kebersihan, kesesuaian biaya dengan hasil tumpeng, dan waktu pembuatan.

Ketua DWP Kota Malang, Hj. Dra Endang Shofwan, MM memotong tumpeng dalam rangka HUT ke-14 DWP Kota Malang, Rabu (18/12)
Ketua DWP Kota Malang, Hj. Dra Endang Shofwan, MM memotong tumpeng dalam rangka HUT ke-14 DWP Kota Malang, Rabu (18/12)

Tema ulang tahun DWP kali ini yaitu “Dharma Wanita Persatuan siap dan mampu berperan aktif menuju pembangunan berkelanjutan”. Penasehat DWP, Hj. Dewi Farida Mochammad Anton mengatakan bahwa lomba tumpeng melambangkan suatu kebersamaan. “Selain terampil, semoga ibu-ibu juga bisa mendampingi para suaminya dengan baik,” ujarnya.

“Event ini sangat bagus, dan kami berharap agar berbagai agenda DWP ke depan bisa menunjang program-program pembangunan yang dicanangkan oleh Pemerintah Kota Malang. Selain itu, kami mohon ibu-ibu yang ada di DWP bisa membantu saya, sehingga antara DWP dan TP PKK bisa lebih bersinergi lagi,” sambung perempuan berjilbab itu.

Sementara itu, Ketua DWP Kota Malang, Hj. Dra. Endang Shofwan, MM yang saat itu membacakan sambutan ketua DWP Pusat memaparkan jika terbentuknya DWP pada tahun 1974 untuk menyejahterakan para istri PNS dan warga pada umumnya. “Saat ini ada 34 DWP di tingkat provinsi dan ditambah beberapa provinsi pemekaran. Dari semua DWP itu, sejauh ini masih banyak kelemahan dalam pengelolaannya,” urainya.

Sebagai antisipasi, lanjut Endang, DWP harus melakukan kemitraan dengan pihak/ organisasi terkait agar ke depannya dapat menjadi ujung tombak di masyarakat, khususnya bagi kalangan kaum perempuan. DWP pusat telah melakukan MoU (Memorandum of Understanding) dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) untuk penanganan anak usia dini dalam bidang ekonomi dengan Kementerian Perikanan dan Kelautan dalam bidang kewirausahaan,” paparnya.

Selain itu, DWP pusat juga menjalin kerjasama dengan Kementerian Koperasi dan UKM, Kementerian Sosial (Kemensos), Kementerian Kesehatan (Kemenkes), serta dengan pihak swasta. “Ke depan kami ingin perempuan Indonesia bisa menjadi sosok yang cerdas dan melahirkan anak-anak yang tangguh. Tingkatkan terus kreativitas kita agar mutu dan kualitas perempuan terus membaik dalam menyambut serta mendukung pembangunan pemerintah,”tambahnya.

Sementara itu, Ketua Panitia HUT ke-14 DWP Kota Malang, Dra. Hj. Mufidah Budi Siswanto menyampaikan bahwa kegiatan ini untuk mengembangkan program sasaran bagi anggota dan keluarga DWP, dan membentuk karakter kaum perempuan yang mempunyai potensi tinggi. “Selain lomba tumpeng, beberapa waktu lalu, kami juga mengadakan berbagai kegiatan, seperti donor darah bekerjasama dengan RSU Saiful Anwar Malang, pelatihan budidaya ikan, dan penanaman satu milyar pohon bersama Pemkot Malang,” bebernya.

“Yang tidak kalah penting, kami juga mengadakan seminar deteksi dini kanker payudaya, deteksi dini ginjal, dan lain sebagainya. Semoga semua kegiatan itu dapat bermanfaat bagi anggota DWP Kota Malang, serta warga Kota Malang pada umumnya. Pada ulang tahun selanjutnya, kami akan berusaha semaksimal mungkin agar acaranya lebih semarak lagi,” ungkap Mufidah. (say/dmb)

You may also like

Skip to content