Blimbing, MC – Sebagai bentuk tanggung jawab sosial, PT Taspen (Persero) Cabang Malang menyalurkan dana CSR (Corporate Social Responsibility)-nya dalam bentuk program bedah rumah. Ada dua rumah di Kota Malang yang mendapat bantuan program bedah rumah dan diresmikan langsung oleh Wali Kota Malang H. Moch. Anton, Senin (3/10).
H. Moch. Anton sangat mengapresiasi dan mengucapkan rasa terima kasihnya kepada PT Taspen yang berkenan menyalurkan dana CSR-nya untuk membantu masyarakat kurang mampu di Kota Malang. Menurutnya program ini sejalan dengan program Pemerintah Kota Malang untuk terus meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Setiap dua minggu sekali Pemerintah Kota Malang melakukan blusukan ke kelurahan-kelurahan. Setiap blusukan tidak kurang ada enam sampai delapan rumah dibedah,” terang Abah Anton, demikian sapaan akrab Wali Kota Malang tersebut, Senin (3/10).
Dengan bantuan PT Taspen ini semakin banyak warga miskin di Kota Malang yang bisa mendapatkan rumah sehat layak huni. Program ini sangat positif sebab masih banyak masyarakat Kota Malang yang membutuhkan bantuan.
“Jika hanya menggunakan dana APBD (Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah_red), tentu tidak mungkin bisa menjangkau semua warga miskin, sebab dananya terbatas. Untuk itu peran CSR seperti dari PT Taspen sangat kami butuhkan,” ucap Abah Anton.
Sementara itu Kepala PT Taspen KC Malang, Totok Sudargo mengatakan program bedah rumah ini merupakan program PT Taspen secara nasional. Dimana masing masing kantor cabang diharuskan membedah dua rumah dengan dana Rp 25 juta untuk masing masing rumah.
“Di Kota Malang ada dua rumah yang dibangun. Satu atas nama Djoko Pratikto di Jl. Teluk Pelabuhan Ratu, dan rumah milik Suyadi (alm) di Jl. Teluk Cendrawasih,” ungkap Totok.
Rasa bahagia dan haru pun terpancar dari Sukeni anak kandung Suyadi. Seperti diungkapkannya, Sukeni merasa bahagia saat mengetahui rumahnya kini sudah selesai dibangun. Disisi lain ia merasa sedih kala teringat almarhum Suyadi yang meninggal saat rumah sedang dalam proses perbaikan.
“Terimakasih kepada semuanya. Kami tidak bisa membalas kebaikan ini. Hanya Allah SWT nanti yang akan membalas kebaikan bapak-bapak semua,” ucap Sukeni.
Sepeninggal sang ayah, Sukeni kini menempati rumah tersebut bersama ibu dan ketiga adiknya. “Sekali lagi kami berterimakasih sekali kepada PT Taspen, Pemerintah Kota Malang. Rumah ini sangat bermanfaat bagi keluarga (kami),” ucapnya lagi. (cah/yon)