Berita

Pacu Industri Kreatif, Disperindag Gelar Workshop Game

Klojen, MC – Talenta luar biasa anak-anak muda di Kota Malang makin bersinar dengan digelarnya Festivas Mbois 2016. Termasuk kali ini bisa disaksikan di Digital Innovation Lounge (DiLo) Malang adalah workshop dan pameran hasil desain produk kemasan makanan dan minuman, Rabu (15/11).

Kepala Disperindag Kota Malang Dra. Tri Widyani P., M.Si saat membuka kegiatan
Kepala Disperindag Kota Malang Dra. Tri Widyani P., M.Si saat membuka kegiatan

Dalam workshop yang dibuka Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Malang Dra. Tri Widyani P., M.Si ini berbagai kegiatan digelar, mulai pelatihan membuat aplikasi game sampai dengan pameran hasil karya peserta Festival Mbois 2016.

Tri Widyani mengungkapkan senang bisa berkumpul dalam pembinaan kemampuan dan ketrampilan kerja bagi masyarakat melalui workshop dan promosi produk industri kreatif game. Dari kegiatan yang diselenggarakan oleh Disperindag Kota Malang ini harapannya bisa mengembangkan ekosistem ekonomi kreatif di Kota Malang.

“Industri kreatif tidak akan pernah ada matinya. Saat ini masyarakat banyak yang mempelajari industri kreatif. Industtri kreatif sangat menguntungkan,” jelas Yani, panggilan akrab Tri Widayani, Selasa (15/11).

Dengan teknologi yang sudah semakin maju, industri kreatif sangat berpeluang besar untuk maju. Industri kreatif di berbagai belahan dunia terus berkembang dan mengalami kemajuan yang luar biasa.

“Melihat Indonesia sebagai mata rantai perdagangan dunia, tidak bisa dipungkiri bangsa ini akan bersaing dengan bangsa bangsa yang lain. Untuk itu sumber daya manusia di Indonesia, termasuk di Kota Malang harus siap untuk bersaing,” tegasnya.

Yani menambahkan, banyaknya bangsa lain seperti dari Tiongkok, India, dan juga negara-negara di Eropa menjadi peluang bagus bagi bangsa Indonesia untuk membuktikan karya. Dengan bantuan teknologi dan informasi masyarakat di Indonesia termasuk di Kota Malang memiliki peluang untuk bisa dikenal dunia.

“Termasuk di bidang game, saat ini Pemerintah Kota Malang terus mendorong agar anak-anak muda di kota ini bersemangat mengerjakan game develope,” tegas Yani.

Banyaknya game develope di Kota Malang yang terus berkembang, ini menjadi peluang yang sangat bagus bagi anak-anak di Kota Malang untuk menyalurkan kemampuannya. Pembinaan yang berkesinambungan diharapkan bisa menjadikan karya-karya arek Malang bisa semakin bagus dan diterima dengan baik. (cah/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content