Artikel

Penampilan Mahasiswa Jepang di Gebyar Seni STIE Malangkucecwara Mengesankan

Blimbing (malangkota.go.id) – Penampilan mahasiswa dari Jepang dalam Gebyar Seni dan Gelar Kinerja Belajar yang digelar di Padepokan Seni Balekambang, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Malangkucecwara, Selasa (3/3/2020) sangat mengesankan. Para mahasiswa dari Jepang ini telah menempuh pendidikan selama satu bulan di STIE Malangkucecwara.

Mahasiswa Jepang di STIE Malangkucecwara

Para mahasiswa yang tergabung dalam program Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) 2020 tersebut bisa menari, berpidato dan juga berbahasa Indonesia dengan cukup baik. Terlebih saat membawakan tari Cenderawasih, nyaris para mahasiswa seperti penari asal Indonesia.

Salah satu mahasiswa asal Jepang mengungkapkan senang dirinya bisa belajar di Kota Malang. Di kota ini menurutnya banyak sekali pengalaman yang bisa diperoleh, mulai dari belajar bahasa, belajar membatik dan juga belajar menari. “Senang sekali bisa belajar di Malang. Di sini orangnya baik dan ramah-ramah. Saya senang belajar di sini,” ungkapnya, Selasa (3/3/2020).

Ketua APPBIPA Jepang STIE Malangkucecwara, Suyoto mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian belajar BIPA. Dimana para mahasiswa dibawa belajar berbahasa dan mengenal budaya Indonesia. “Dengan belajar langsung di tengah-tengah masyarakat diharapkan bisa semakin meningkatkan kemampuan dan kompetensi para peserta,” terang Suyoto.

Selain belajar bahasa, para mahasiswa asal Jepang sangat penting mempelajari sosiobudaya masyarakat. Dimana selama ini para mahasiswa banyak diajak belajar langsung mengenal sosiobudaya masyarakat Songgokerto di Kota Batu.

Melalui kegiatan ini diharapkan menjadi bekal yang mengesankan bagi para mahasiswa asal Jepang saat mereka kembali ke Jepang. Ini sekaligus menjadi promosi juga agar masyarakat Jepang nanti lebih tertarik untuk mau datang ke Indonesia. (cah/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content