Berita

Wali Kota Sutiaji Miris Lihat Budaya Asing Ditiru Warga Indonesia

Klojen, (malangkota.go.id)  – Wali Kota Malang, Drs. H. Sutiaji sangat miris melihat besarnya pengaruh negatif budaya asing yang mengikis budaya asli Indonesia. Hal itu disampaikannya pada acara peningkatan kapasitas lembaga kebudayaan di Hotel Salimar, Kamis (18/3/2021) yang digelar oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Malang.

Kegiatan peningkatan kapasitas lembaga kebudayaan di Hotel Salimar

Ia menambahkan sesuai payung hukumnya, kebudayaan nusantara dirajut dari berbagai kebudayaan daerah yang ada di Indonesia. Karena itu, pihaknya terus menekankan pentingnya mewujudkan kembali jati diri bangsa. “Kita sudah punya payung hukumnya untuk melakukan pembinaan kebudayaan. Hari ini adalah bagian dari kegiatan pembinaan itu,” jelas Sutiaji.

“Coba saja lihat netizen di media sosial, bagaimana netizen Indonesia bisa mendapatkan julukan sebagai netizen paling tidak sopan di Asia. Ini kan sangat bertolak belakang dengan budaya Indonesia,” sambungnya.
Ia meminta semua pihak ikut mengedepankan pendidikan karakter untuk menguatkan identitas nusantara. (cah/ram)

You may also like

Skip to content