Berita

Sinergi dengan Dinkes Urus SIM Dapat Vaksin

Malang (malangkota.go.id) – Seiring meningkatkan kasus Covid-19 yang dipicu munculnya sejumlah klaster di beberapa daerah, termasuk di antaranya di Kota Malang, berbagai upaya dilakukan oleh sejumlah pihak seperti halnya jajaran Polri. Di Kota Malang pada Jumat (25/6/2021) Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Malang Kota memberikan vaksin dan tes usap antigen gratis bagi warga yang hendak membuat dan memperpanjang Surat Ijin Mengemudi (SIM).

Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang, dr. Husnul Muarif bersama mendampingi Kapolresta Malang Kota, AKBP Budi Hermanto saat meninjau pelaksanaan sim keliling yang mendapat vaksin

Pada layana sim keliling (Simling) di area luar Stadion Gajayana ini, sekitar 100 warga menerima vaksin Sinovac tahap pertama dan kedua serta menjalani tes usap antigen sebelum mengurus perpanjangan maupun membuat SIM baru. Bagi warga yang pada vaksinasinasi pertamanya mendapat AstraZeneca dan atau tidak mau menjalani tes usap antigen maka tidak dapat dilayani.

Kapolresta Malang Kota, AKBP Budi Hermanto usai meninjau pelaksanaan layanan ini mengatakan bahwa selain untuk menyambut Hari Ulang Tahun ke-74 Bhayangkara. Hal ini sekaligus sebagai upaya Polri dalam menekan kasus-kasus Covid-19. Apalagi dalam beberapa minggu ini di sejumlah daerah termasuk di Kota Malang kasus Covid-19 terus meningkat siginifikan dan salah satunya dipicu munculnya beberapa klaster.

“Di sisi lain dengan keterlibatan Polri ini juga untuk semakin memperbesar kekebalan kelompok atau herd immunity,” ujarnya.

“Antusias masyarakat terhadap vaksin ini juga sangat besar, kemarin kami melihat ke Polsek Sukun itu sampai dengan selesai terpenuhi sekitar 300-an. Jadi antusias masyarakat sangat besar. Hari ini juga dilaksanakan di Polsek Blimbing kami juga akan meninjaunya,” ujarnya.

Gelaran ini merupakan terobosan kreatif dari Satlantas, dan satu sisi pihaknya harus melihat bagaimana sinergi antara kepolisian dan pemerintah untuk sama-sama mempunyai kepedulian kepada masyarakat.

Untuk diketahui, selain melalui layanan Simling tersebut, Polresta Malang Kota saat ini sedang mendistribusikan 3.000 penyuntikan vaksin bagi warga yang 1.500 dosis, di antaranya dibagi ke lima Polsek di kota ini. Sisanya akan disuntikan dalam program vaksinasi massal pada hari ini, Sabtu 26 Juni 2021. Dalam layanan kali ini warga yang hendak membuat surat kelakuan baik atau menyampaikan pengaduan terkait sejumlah pelayanan di Polresta Malang Kota juga dilayani.

Di pihak lain, Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang, dr. Husnul Muarif yang juga meninjau pelaksanaan layanan mengapresiasi apa yang dilakukan jajaran kepolisian Polresta Malang Kota. Menurutnya, ini adalah salah satu wujud nyata sinergi antara Pemkot Malang dengan Polri.

“Nantinya kita juga akan menguatkan dan melaksanakan program serupa dengan TNI dan para pihak lain,” jelasnya. (say/ram)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content