Malang (malangkota.go.id) – Selama sekitar 21 hari lalu Jembatan Tunggulmas yang menghubungkan antara Kelurahan Tunggulwulung dan Kelurahan Tlogomas ditutup total. Namun sejak Kamis kemarin (12/5/2022) jembatan tersebut dibuka kembali.

Suasana di jalur jembatan Tunggulmas (ist)

Kasat Lantas Polresta Malang Kota Kompol Yoppi Anggi Khrisna pada Jumat (13/5/2022) mengatakan, pihaknya mengikuti arahan dan koordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang terkait pembukaan jembatan tersebut.

“Untuk sementara ini masih belum diberlakukan rekayasa arus lalin satu arah. Sehingga para pengguna jalan masih bisa berkendara dengan dua arah, baik melalui Jalan Raya Tlogomas atau Jalan Saxophone,” jelasnya.

Lebih lanjut Kompol Yoppi menyampaikan, dari hasil koordinasi dengan pihak Dishub Kota Malang akan dilakukan rekayasa lalu lintas satu arah. Namun, rencana tersebut masih menunggu dikoordinasikan dengan jajaran Forum Komunikasi Lalu Lintas.

Dari pantauan di lokasi, sejumlah personil dari Dishub Kota Malang mengatur arus lalu lintas kendaraan yang melintas di Jembatan Tunggulmas agar tidak terjadi kemacetan. Water barrier serta rambu pembatas dari besi pun terpasang di tengah ruas Jalan Raya Tlogomas yang tak jauh dari akses jembatan tersebut.

Sementara itu, Kepala Dishub Kota Malang Heru Mulyono, S.IP., MT mengatakan, pembukaan jembatan dan pemberlakuan arus dua arah ini direncanakan dalam satu minggu ke depan. “Untuk selanjutnya kami akan berkoordinasi lagi dengan pihak terkait, termasuk Dishub Jawa Timur,” ungkapnya. (say/ram)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content