Lowokwaru (malangkota.go.id) – Setelah melewati proses seleksi, akhirnya 57 orang Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Tingkat Kelurahan di Kota Malang dilantik di Hotel Santika Kota Malang, Senin (6/2/2023). Setelah diambil sumpah, Panwaslu dari 57 kelurahan ini akan menjalani bimbingan teknis guna menunjang tugas dan tanggung jawabnya.
Usai pelantikan, Sekretaris Daerah Kota Malang, Erik Setyo Santoso, ST, MT mengatakan pihaknya berharap agar Panwaslu Kelurahan ini nantinya bisa bekerja sebagaimana integritas yang harus diembannya. Melihat performa dari Panwaslu Kelurahan yang terpilih, disampaikan Erik, rasanya semangat itu akan bisa dilaksanakan.
“Dari amanat yang diembankan, kami juga berharap akan bisa dilaksanakan dengan baik, dan mereka dapat bekerja setulus hati, dengan hati tapi tetap hati-hati. Sehingga apa yang menjadi tugas dan tanggung jawabnya berjalan optimal,” imbuhnya.
Berbagai elemen penyelenggara Pemilu pun, termasuk Panwaslu Kelurahan ini, Sekda Erik menegaskan hendaknya bisa bekerja sesuai integritas yang diemban dan terbebas dari tekanan pihak manapun, sehingga nantinya akan mewujudkan pesta demokrasi yang jujur, adil dan bermartabat.
Sementara itu, Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia, Organisasi dan Diklat Bawaslu Kota Malang, Erna Al-Maghfiroh mengungkapkan tugas Panwaslu Kelurahan ini cukup berat nantinya. Terutama di beberapa kelurahan yang wilayahnya luas, seperti Kelurahan Bandungrejosari, Kotalama dan Purwantoro. “Dari beberapa hal yang harus mendapat perhatian serius yaitu potensi politik uang,” tuturnya.
Ditambahkan perempuan berhijab itu, jika satu orang bertugas di satu kelurahan akan cukup berat, sehingga dalam hal ini dibutuhkan partisipasi dan peran aktif masyarakat untuk meringankan dan membantu Panwaslu Kelurahan ini. “Masyarakat cukup memberi informasi yang valid agar segera ditindaklanjuti sehingga proses Pemilu berjalan optimal dan tidak ada pihak-pihak yang dirugikan,” pungkasnya. (say/yon)