Berita

Kota Malang Berbagi Kiat Reformasi Birokrasi dengan Kabupaten Beltim

Klojen (malangkota.go.id) – Pemerintah Kota Malang menerima kunjungan kerja Bupati beserta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Belitung Timur (Beltim) di Ruang Sidang Balai Kota Malang, Sabtu (18/3/2023). Kunker yang dipimpin oleh Bupati Belitung Timur Drs. Burhanudin ini diterima langsung oleh Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji.

kunjungan kerja Bupati beserta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Belitung Timur (Beltim)

Kunjungan kerja ini digelar dalam rangka pertukaran pengetahuan antar daerah utamanya dalam hal pelayanan publik, digitalisasi, pengembangan UMKM, dan ketertiban wilayah.

Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji menyambut baik kunjungan dari ‘Negeri Laskar Pelangi’ yang menurutnya sangat strategis untuk saling belajar demi menghadirkan pelayanan publik yang semakin adaptif dan transformatif.

“Kota Malang ini gudangnya IT (information technology). Ada belasan prodi (program studi) dengan ribuan mahasiswa dan anak-anak kreatif lainnya yang turut mewarnai pengembangan ekonomi kreatif dan digitalisasi layanan public,” ujar Sutiaji.

Sutiaji menyebutkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dan reformasi birokrasi memang sejak awal menjadi fokus kepemimpinannya. Hal tersebut diwujudkan diantaranya lewat Malang Creative Center (MCC), Mal Pelayanan Publik (MPP) Merdeka, Aplikasi Belanja UMKM Malpro hingga kerja sama pengembangan kurikulum berbasis kebutuhan industri digital.

Sementara itu Bupati Belitung Timur, Burhanudin menyampaikan apresiasinya atas kesediaan Kota Malang berbagi banyak hal dan kiat pembangunan. Dirinya menilai Kota Malang cukup baik kemajuannya sebagai referensi bagi pengembangan wilayah Belitung Timur sebagai daerah pemekaran yang relatif masih muda usia yakni 20 tahun dan sedang berbenah infra dan suprastrukturnya.

“Sekarang lagi gencar-gencarnya pemerintah pusat mendorong sistem pemerintahan berbasis digital. Ada hal yang bisa kita ambil dari Malang seperti (kemudahan) perizinan dan SPBE-nya,” jelas Burhanudin. (ndu/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content