Berita Ekonomi Kerakyatan

Upaya Diskopindag Tingkatkan Kompetensi Pedagang Lewat Sepasar Cerdas

Malang, Infopublik – Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kembali menggelar Sekolah Pasar Pedagang Cerdas (Sepasar Pedas).

Sekolah Pasar Pedagang Cerdas (Sepasar Pedas)

Pada kesempatan ini, Sepasar Pedas digelar dibeberapa pasar rakyat yang ada di wilayah Kota Malang yaitu Pasar Kebalen, Pasar Kedungkandang dan Pasar Mergan secara bergantian dari Rabu (12/6/2024) hingga Jumat (14/6/2024).

Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kota Malang, Eko Sri Yuliadi menyampaikan kegiatan Sepasar Pedas ini bertujuan untuk menambah wawasan pedagang di pasar agar menjadi pedagang yang aktif dan cerdas saat melakukan perniagaan.

“Dengan adanya Sepasar Pedas ini, diharapkan seluruh pedagang pasar rakyat bertambah wawasannya tentang perniagaan, pentingya kemetrologian. Sehingga semakin menambah kepercayaan konsumen untuk berbelanja di pasar rakyat,” ujarnya.

Sepasar Pedas merupakan inovasi yang dilahirkan Diskopindag sebagai program untuk melengkapi revitalisasi pasar rakyat. Melalui Sepasar Pedas, Pemkot Malang memberikan pengetahuan kepada pedagang pasar rakyat berupa pelatihan, pendampingan, dan bentuk lainnya.

“Pengetahuan tersebut dapat menjadi bekal bagi pedagang sehingga memiliki daya saing dengan ritel modern di era pasar bebas ini,” terangnya.

Sehingga kegiatan ini diharapkan dapat berjalan secara berkelanjutan untuk terus mencerdaskan pedagang. elalui Sepasar Pedas, pedagang pasar rakyat Kota Malang diharapkan dapat bersaing dan bisa memberikan kepercayaan lebih kepada konsumen agar tetap berbelanja ke pasar rakyat dengan nyaman. Sehingga aspek tradisional dan modernitas dapat tumbuh dan berkembang bersamaan.

Sepasar Pedas kali ini turut menghadirkan narasumber ahli dibidangnya diantaranya untuk program edukasi hukum yang berkaitan dengan aktivitas usaha dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Malang, narasumber dari Diskopindag Kota Malang dan UPT Metrologi Legal. Selain itu, sebagai program terobosan jangka pendek Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Malang dalam mengendalikan inflasi Sepasar Pedas juga dikolaborasikan dengan meningkatkan pengetahuan pedagang tentang Inflasi. (Yul)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content