Berita

Kominfo Ajak Masyarakat Sadar dan Cerdas Bermedia

Sukun, MC – Media massa, baik media cetak, media elektronik, dan juga media online akhir-akhir ini berkembang sangat pesat. Segala informasi dari media massa sangat mudah untuk diakses oleh khalayak melalui televisi, radio, koran, maupun dari smartphone.

Rochmad Effendy saat memaparkan materi tentang literasi media_02065MC
Rochmad Effendy saat memaparkan materi tentang literasi media, Kamis (2/6)

Berita dan informasi dari media massa ibaratnya seperti pisau, bisa berdampak positif dan juga sebaliknya, tergantung dari khalayak menyikapi dan menyeleksinya. Inilah yang kemudian melatarbelakangi Dialog Interaktif 2016 bertajuk ‘Menumbuhkan Gerakan Sadar Media Dalam Keluarga’ yang digelar Bidang Informasi Publik Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Malang di aula Kantor Kecamatan Sukun Kota Malang, Kamis (2/6).

Kegiatan dibuka oleh Sekretaris Dinas Kominfo Kota Malang mewakili Kepala Dinas Kominfo Kota Malang yang berhalangan hadir. Camat Sukun Kota Malang dan juga dari Koramil Sukun juga memberikan sambutan dalam kegiatan dialog ini.

Mengundang 100 peserta yang terdiri dari ketua RT/RW, Pokja TP PKK Kecamatan Sukun, tokoh masyarakat, dan unsur masyarakat yang ada di Kecamatan Sukun, dalam dialog interaktif ini mendatangkan narasumber berkompeten dari Universitas Merdeka (Unmer) Malang yakni Rochmad Effendy, B.HSc, M.Si serta Zuhro Rosyidah, seorang pemerhati anak dan juga Konselor Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kab. Malang.

Rochmad Effendy mengungkapkan literasi media (kemampuan untuk memahami, menganalisis, dan mendekonstruksi pencitraan media) saat ini sangat penting termasuk di dalam sebuah keluarga. Adanya pemahaman yang benar terhadap sebuah isi pemberitaan menjadi sangat diperlukan agar masyarakat bisa menyaring mana berita yang baik dan mana yang tidak baik.

“Banyak isi pemberitaan dalam media yang saya pelajari sering bombastis tanpa mengungkap kejadian sesungguhnya. Jika masyarakat tidak berhati-hati, akibatnya bisa fatal,” jelasnya, Kamis (2/6).

Pada kesempatan kali ini dosen jurnalistik Unmer tersebut juga banyak mengkaji bagaimana mengenali makna dibalik sebuah berita dan informasi di media massa. Menurutnya, dengan memahami dengan baik isi sebuah berita atau informasi, manfaat dari berita atau informasi itu akan bisa semakin terasa untuk turut serta mencerdaskan bangsa.

Sementara itu, Kepala Seksi Pengelolaan dan Pelayanan Informasi, Bidang Informasi Publik (BIP) Dinas Kominfo Kota Malang Drs. Hamzah Setiono menuturkan adanya kegiatan ini dirasa sangat penting. Seperti disampaikannya, seiring perkembangan waktu, peran dan pengaruh media begitu besar bagi masyarakat.

“Kegiatan ini sengaja digelar di aula Kecamatan Sukun agar pesan yang ingin kami sampaikan yaitu untuk menumbuhkan gerakan sadar media dalam keluarga bisa sampai langsung ke masyarakat,” terangnya. (cah/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content